Sukses Menggelar Acara CSR “Nanovest Untuk Masyarakat” Komitmen ini Akan Berlanjut Hingga Akhir Tahun 2024 - Koran Mandalika

Sukses Menggelar Acara CSR “Nanovest Untuk Masyarakat” Komitmen ini Akan Berlanjut Hingga Akhir Tahun 2024

Rabu, 4 September 2024 - 17:00

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Tumbuh Bersama Nano, melalui inisiatif Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk “Nanovest Untuk Masyarakat”, dengan bangga mengumumkan dimulainya rangkaian acara yang akan berlangsung secara berkelanjutan hingga akhir tahun 2024. Program CSR ini berfokus pada pengembangan komunitas, peningkatan pendidikan, dan pelestarian lingkungan, dengan tujuan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat di sekitar wilayah RPTRA Rusun Benhil 2.

Pada bulan Juni lalu, Nanovest telah melaksanakan kegiatan sosial berupa aktivitas mengajar dan pembagian sembako. Dari kegiatan tersebut, Nanovest semakin mengenal masyarakat sekitar dan memahami berbagai kebutuhan yang ada di lingkungan RPTRA Rusun Benhil 2. Melalui pengalaman ini, Nanovest berkomitmen memberikan solusi yang berkelanjutan bagi warga RPTRA Rusun Benhil 2 untuk hidup yang lebih baik.

Rangkaian acara ini dimulai dengan Pembukaan Greenhouse pada tanggal 31 Agustus 2024 di RPTRA Rusun Benhil 2. Nanovest menyediakan sarana greenhouse untuk mendukung terbentuknya Komunitas Perawat Kaktus, pemberian program pelatihan dan pemberdayaan tanaman kaktus yang diharapkan kedepannya dapat membantu dalam kesejahteraan perekonomian.

Direktur PT Tumbuh Bersama Nano, Rudy Valentino Marpaung, menjelaskan, “Kami percaya bahwa tanggung jawab sosial perusahaan adalah bagian integral dari keberlanjutan bisnis kami. Melalui rangkaian acara ini, kami berharap dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan sekitar. Inisiatif ini merupakan komitmen jangka panjang kami untuk terus berkontribusi kepada masyarakat hingga akhir tahun dan seterusnya.”

Selly Feransa, Head of HR dari Nanovest, menambahkan, “Kami percaya bahwa inisiatif ini akan memberikan dampak pengembangan yang signifikan bagi masyarakat dan lingkungan di sekitar Rusun Benhil 2. Melalui rangkaian acara ini, kami mengimplementasikan salah satu budaya perusahaan kami, yaitu Impactful, bahwa pilihan dan tindakan nyata dapat memberikan dampak positif bagi orang lain.”

Baca Juga :  Kesempatan Emas: Bagaimana Mahasiswa di Indonesia Bisa Bekerja di Perusahaan Ternama

Acara-acara berikutnya akan membahas topik penting seperti Bulan Gizi, Kesehatan & Kebersihan Pribadi, dan akan ditutup dengan Puncak Acara pada bulan Desember 2024. Seluruh kegiatan ini dirancang untuk memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat setempat. Rangkaian acara ini diharapkan dapat menciptakan hubungan yang lebih erat dengan masyarakat sekitar RPTRA Rusun Benhil 2. PT Tumbuh Bersama Nano sebagai perusahaan yang memberikan kemudahan akses investasi aset digital untuk para investor di Indonesia berkomitmen untuk selalu mendukung dan bekerja sama dengan masyarakat setempat dalam menciptakan lingkungan yang lebih baik dan berkelanjutan.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Teknologi AI dan Blockchain Mengubah Lanskap Kewirausahaan Sosial di TBN Asia Conference 2024
Di Tengah Maraknya Ancaman Siber, Nanovest Hadir Sebagai Satu-Satunya Platform Investasi dengan Perlindungan Asuransi Cybercrime
ICP Chain Fusion Hacker House Bali, Gebrakan Pada Dunia Teknologi Indonesia
VRITIMES dan SatuNews.id Mengumumkan Kemitraan untuk Memperkuat Penyajian Berita Inovatif dan Terpercaya
Beragam Arti Mimpi Haid, Pertanda Buruk?
Mau Kelola Barang Berbahaya Sesuai Standar Internasional? Ikuti Diklat IMDG Code Sekarang!
Sudah Selesai Menstruasi Tapi Keluar Darah Lagi?
VRITIMES Menggandeng RubrikPos.com untuk Memperkuat Penyajian Berita Lokal dan Nasional

Berita Terkait

Senin, 16 September 2024 - 23:50

Teknologi AI dan Blockchain Mengubah Lanskap Kewirausahaan Sosial di TBN Asia Conference 2024

Senin, 16 September 2024 - 18:30

Di Tengah Maraknya Ancaman Siber, Nanovest Hadir Sebagai Satu-Satunya Platform Investasi dengan Perlindungan Asuransi Cybercrime

Senin, 16 September 2024 - 16:16

ICP Chain Fusion Hacker House Bali, Gebrakan Pada Dunia Teknologi Indonesia

Senin, 16 September 2024 - 11:11

VRITIMES dan SatuNews.id Mengumumkan Kemitraan untuk Memperkuat Penyajian Berita Inovatif dan Terpercaya

Senin, 16 September 2024 - 09:00

Mau Kelola Barang Berbahaya Sesuai Standar Internasional? Ikuti Diklat IMDG Code Sekarang!

Minggu, 15 September 2024 - 21:16

Sudah Selesai Menstruasi Tapi Keluar Darah Lagi?

Minggu, 15 September 2024 - 15:05

VRITIMES Menggandeng RubrikPos.com untuk Memperkuat Penyajian Berita Lokal dan Nasional

Minggu, 15 September 2024 - 12:09

CEO ADVAN Launching Produk 360 Stylus Pro Saat Event Live 9.9, Membuat Produk Ini Paling Laris Dalam 3 Hari!

Berita Terbaru