Hisense Pertahankan Posisi Dua Besar Secara Global Sepanjang Tahun 2023 - Koran Mandalika

Hisense Pertahankan Posisi Dua Besar Secara Global Sepanjang Tahun 2023

Senin, 29 April 2024 - 14:00

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hisense tercatat dengan pertumbuhan tercepat diantara lima merek teratas global selama dua tahun berturut-turut

Jakarta, 29 April 2024 – Hisense sebagai perusahaan elektronik dan peralatan rumah tangga global, terus berkomitmen untuk menghadirkan teknologi unggul dalam berbagai produk yang dihadirkan. Melalui inovasi yang ditawarkan, Hisense berhasil menempati peringkat dua besar global untuk pengiriman TV sepanjang tahun 2023 menurut lembaga riset pasar terkemuka Omdia. Hal ini juga menandai Hisense bertumbuh tercepat diantara 5 merek teratas secara global selama dua tahun berturut-turut.

“Kami berkomitmen untuk menghadirkan inovasi tidak hanya pada produk mutakhir, tetapi juga dalam pelayanan purna jual, produksi hingga pengembangan riset dan teknologi. Kami berharap dengan integrasi ini dapat menemani dan memudahkan keluarga Indonesia dalam kegiatan hariannya,“ ujar Edison Li, President Director Hisense Indonesia.

Berdasarkan data dari Omdia, Hisense berhasil mencapai pengiriman sebanyak 26,11 juta dengan pertumbukan tahun-ke-tahun sebesar 6,4%. Lebih lagi, menurut lembaga riset pasar lainnya, AVC Revo, pengiriman TV Hisense menempati peringkat kedua secara global pada tahun 2023. Hal ini juga menjadikan Hisense satu-satunya merek yang terus berkembang dalam enam tahun terakhir diantara lima merek TV teratas dunia.

Image

Hisense memperluas strategi globalisasi dan mengoptimalkan jejak globalnya dalam mengoperasikan 34 kawasan industri, 25 pusat penelitian dan pengembangan, serta 64 perusahaan diseluruh dunia. Hisense juga memperdalam hubungan antara turnamen dan penggemar sepak bola melalui strategi pasar olahraga yang inovatif, salah satunya dengan menjadi sponsor ajang bergengsi UEFA EURO 2024TM.

Image

Produk inovasi terkini Hisense hadirkan dalam pasar Indonesia, diantaranya TV hingga peralatan rumah tangga seperti Kulkas, AC hingga Mesin Cuci. Lewat perkembangan sains dan teknologi, Hisense menjadi pionir dalam inovasi Laser Display mewujudkan perkembangan layar yang imersif untuk mendukung hiburan dan kegiatan menarik keluarga.

Baca Juga :  Coach Priska Sahanaya: Meningkatkan Keterampilan Public Speaking di SMP Bintang Kejora melalui 4 Teknik Presentasi bersama PRONAS

“Kami terus berusaha untuk memberikan produk dan pelayanan yang maksimal, berkualitas, dan terdepan bagi konsumen Indonesia dengan kebutuhan yang beragam dan pendukung segala aktivitas dan hiburannya,” tutup Edison.

*****

About Hisense Indonesia
Hisense merupakan perusahaan teknologi yang berdedikasi dalam pengembangan produk elektronik dan peralatan rumah tangga selama lebih dari lima dekade. Hisense didukung dengan jaringan 25 pusat R&D pada beberapa negara di dunia yang berfokus pada pengembangan globalisasi atas produk mutakhir termasuk perangkat pintar, optimalisasi kecerdasan buatan, desain industri serta sains dan teknologi baru lainnya. Beroperasi dengan kategori produk lengkap, Hisense bangga dapat menjadi bagian dari kegiatan pemasaran olahraga bergengsi dunia, salah satunya dengan menjadi partner resmi UEFA EURO 2024TM.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Wajib Sertifikasi Halal: Jadi High Cost Economy & Birokrasi atau Jaminan Kelangsungan Agama?
Guna Mendorong Inovasi Bisnis Berbasis Sosial, UNTAG dan Maxy Academy Menyelenggarakan Pre-Immersion Wirausaha Merdeka 2024
Luncurkan ‘The 100 Million Blueprint’ Batch Baru, Sevenpreneur Siap Bantu Entrepreneur Memulai Bisnis
7Tastes: Menghadirkan Biji Kopi Specialty Terbaik untuk Indonesia dan Dunia
Incar Pertumbuhan 10 Kali Lipat, Bittime dan Palapa Luncurkan GameFi Berbasis Telegram Pertama di Indonesia
Port Academy Sukses Gelar Diklat Loading Master Bersertifikasi BNSP di Jakarta
Apa Saja Risiko Kesehatan Rimming? Yuk, Waspada!
Program Indigo Telkom dan Ideanation Bersama Wujudkan Inovasi di Tanah Papua

Berita Terkait

Kamis, 17 Oktober 2024 - 12:02

Wajib Sertifikasi Halal: Jadi High Cost Economy & Birokrasi atau Jaminan Kelangsungan Agama?

Kamis, 17 Oktober 2024 - 11:55

Guna Mendorong Inovasi Bisnis Berbasis Sosial, UNTAG dan Maxy Academy Menyelenggarakan Pre-Immersion Wirausaha Merdeka 2024

Kamis, 17 Oktober 2024 - 11:00

Luncurkan ‘The 100 Million Blueprint’ Batch Baru, Sevenpreneur Siap Bantu Entrepreneur Memulai Bisnis

Kamis, 17 Oktober 2024 - 10:42

7Tastes: Menghadirkan Biji Kopi Specialty Terbaik untuk Indonesia dan Dunia

Kamis, 17 Oktober 2024 - 10:40

Incar Pertumbuhan 10 Kali Lipat, Bittime dan Palapa Luncurkan GameFi Berbasis Telegram Pertama di Indonesia

Rabu, 16 Oktober 2024 - 16:55

Apa Saja Risiko Kesehatan Rimming? Yuk, Waspada!

Rabu, 16 Oktober 2024 - 16:06

Program Indigo Telkom dan Ideanation Bersama Wujudkan Inovasi di Tanah Papua

Rabu, 16 Oktober 2024 - 15:00

Stablecoin Tembus $173 Miliar: USDT Masih Rajai Pasar Kripto!

Berita Terbaru