Gerindra dan Golkar Kian Mesra, Pathul-Nursiah Diprediksi Kembali Duet - Koran Mandalika

Gerindra dan Golkar Kian Mesra, Pathul-Nursiah Diprediksi Kembali Duet

Selasa, 9 Juli 2024 - 11:43

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Koran Mandalika, Lombok Tengah – Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri dan wakilnya Muhamad Nursiah diprediksi bakal kembali berduet pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Pengamat Politik Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram Dr. Ihsan Hamid menilai Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan linier dari pusat hingga daerah.

“Pathul-Nursiah sejauh ini saya lihat bisa saja kembali berpasangan karena Gerindra dan Golkar punya hubungan harmonis,” kata Ihsan, Sabtu (6/7).

Selain itu, kata Ihsan, tidak ada dinamika berarti yang mengharuskan keduanya harus berpisah.

“Karena dari unsur partai dan background ormas, mereka masih bisa dan diinginkan berpasangan lagi,” ungkapnya.

*Jika Pathul-Nursiah berpisah, berpotensi dikalahkan*

Ihsan melanjutkan, ada keuntungan bagi pasangan calon (Paslon) lainnya jika Pathul-Nursiah berpisah.

“Jika Pathul-Nursiah berpisah, berpotensi dikalahkan oleh calon lainnya,” jelas Ihsan.

Baca Juga :  Maju Pilkada, Ruslan-Normal Ingin Lakukan Perubahan untuk Perbaikan

Begitu juga sebaliknya, apabila Pathul-Nursiah kembali berpasangan maka calon lainnya butuh energi ekstra untuk bisa menang.

“Butuh strategi out of the box dan modal besar dari paslon lain untuk mengalahkan Pathul-Nursiah,” ujarnya.

Ihsan menilai Pathul-Nursiah juga berpeluang pisah. Namun, semua itu tergantung partai politik (Parpol).

“Tapi saya lihat masih akan bareng dan bersatu kembali,” ucapnya. (wan)

Berita Terkait

Dukungan Tuan Guru dan Pimpinan Ponpes NU Mengalir ke Iqbal-Dinda
Survei CPI: Sumiatun-Ibnu Salim dan Nurhidayah-Imam Kafali Sangat Kuat
Luthfi-Wahid Punya Program Unggulan, Wujudkan Masyarakat Maju dan Harmonis
Ruslan-Normal Bentuk Tim Satgas, Awasi Cawe-cawe ASN Dukung Petahana
Eks Bupati Lotim Sukiman Azmy Tegaskan Dukungan Hanya Untuk Iqbal-Dinda
Peserta Pemilukada Lombok Tengah Sesuai Prediksi Pengamat
Iqbal-Dinda Daftar ke KPU, Diiringi Atraksi Peresean dan Mpa’a Buja Kadanda
Maju Pilkada, Ruslan-Normal Ingin Lakukan Perubahan untuk Perbaikan

Berita Terkait

Minggu, 8 September 2024 - 07:57

Resmi Dilantik, 10.328 Mahasiswa Baru BINUS University Bergabung ke Dalam Komunitas Berkelas Dunia

Sabtu, 7 September 2024 - 23:00

UNESA Gelar Pelepasan Program MBKM, Ajak Mahasiswa Siap Hadapi Tantangan Global

Sabtu, 7 September 2024 - 19:32

10+ Jenis Protein Nabati untuk MPASI, Enak dan Praktis!

Sabtu, 7 September 2024 - 15:12

Home Deco Expo 2024: Pameran Bahan Bangunan Terbesar di Indonesia Timur

Sabtu, 7 September 2024 - 13:26

Sinyal Bearish Muncul, Benarkah Bull Run Bitcoin Batal? Simak di Sini

Sabtu, 7 September 2024 - 10:55

VRITIMES dan Ontime.id Berkolaborasi untuk Meningkatkan Penyajian Berita dan Informasi yang Tepat Waktu

Sabtu, 7 September 2024 - 00:00

7 Rekomendasi Film Bitcoin, Cara Seru untuk Belajar Crypto

Jumat, 6 September 2024 - 11:09

MiiTel Phone Raih 3 Predikat Tertinggi ITreview Grid Award 2024 Summer

Berita Terbaru

Teknologi

10+ Jenis Protein Nabati untuk MPASI, Enak dan Praktis!

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:32