Lalu Agung Caleg PKB Merasa Dirugikan: Ada Manipulasi Data - Koran Mandalika

Lalu Agung Caleg PKB Merasa Dirugikan: Ada Manipulasi Data

Senin, 26 Februari 2024 - 20:55

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Celeg PKB Dapil I Praya-Praya Tengah Lalu Agung Pambudi (dokumen pribadi)

Celeg PKB Dapil I Praya-Praya Tengah Lalu Agung Pambudi (dokumen pribadi)

Koran Mandalika, Lombok Tengah – Lalu Agung Pambudi yang merupakan calon anggota legislatif (Caleg) dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) merasa dirugikan lantaran suaranya dikurangi di TPS 4 Desa Pengadang.

Lalu Agung mengaku baru-baru ini mengetahui bahwa terjadi penghitungan ulang di TPS 4 Desa Pengadang.

“Saya kaget tadi sore begitu mengetahui ada suara berkurang di TPS 4 Desa Pengadang. Suara saya yang seharusnya enam menjadi satu di C-1 plano. Setelah dihitung ulang, baru diketahui suara saya yang enam itu,” kata Lalu Agung saat dikonfirmasi awak media ini, Senin (26/2).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mengetahui kejanggalan tersebut, Lalu Agung menilai hal itu mengarah kepada manipulasi data.

“Data C-1 dengan surat suara tidak sesuai. Saya berharap semua petugas yang berwenang bertanggungjawab penuh terhadap proses pemilu ini,” ujar Lalu Agung.

Baca Juga :  Ketua Komisi I DPRD Lombok Tengah Pantau Kesiapan Pemilu 2024

Ketika proses ini berjalan dan terjadi kejanggalan, pihaknya akan menyerahkan ke penyelenggara. Entah itu KPU ataupun Bawaslu.

“Artinya, saya pribadi dirugikan dengan permainan ini. Ini jelas menyalahi aturan,” tegas Lalu Agung.

Menurut Lalu Agung, perkara siapa yang menang dan kalah, itu semua tergantung hasil akhir nantinya.

“Hanya saja, proses ini yang kami cermati. Jadinya, saya berasumsi bahwa TPS lain juga terjadi hal yang sama,” ungkap Lalu Agung.

Dia menyarankan penyelenggara segera menyikapi atau atensi kejadian tersebut agar tidak terulang di TPS lain.

Sebelumnya, komisioner KPU Lombok Tengah Aziz Muslim menjelaskan bahwa pihaknya akan mengevaluasi petugas di TPS 4 Desa Pengadang.

Baca Juga :  Memanas! KPU Ngotot Lanjutkan Pleno, Bawaslu dan Saksi Menolak

Terkait dengan penghitungan ulang surat suara sebagimana permintaan para saksi parpol, pihaknya mengaku tidak dalam kapasitas merekomendasikan untuk dilakukan penghitungan ulang.

“Yang bisa rekom untuk hitung ulang surat suara ialah bawaslu. Kami sebagai penyelenggara tidak bisa bongkar pasang,” jelas Aziz.

Dia kembali menegaskan, tidak berani membuka kotak suara sebagimana permintaan para saksi karena berlandaskan TPS 4.

“Kalau ada ketidakcocokan setelah pleno, baru bisa dibuka. Itu pun harus ada rekom bawaslu,” ucap Aziz.

Dia mengungkapkan, TPS yang sudah selesai diplenokan tidak bisa dibuka lagi.

“Sepertinya halnya TPS 2 Desa Pengadang yang disebut ada selisih di sana. Itu sudah dikunci dan tidak bisa dihitung ulang,” tegas Aziz. (wan)

Berita Terkait

Terbukti Kerja Nyata untuk Gumi Patuh Karya, Syamsul Luthfi Maju Pilbup
Coklit KPU Lombok Tengah Tuntas 100 Persen, Siap Sukseskan Pilkada
DSU: Isu Bang-Abah Bubar Upaya Penggembosan Murahan
Jubir Rohmi-Firin Klaim Dukungan Parpol Terus Bertambah
Roadshow Mi6 di Alas Sumbawa: Masyarakat Yakin Rohmi-Firin Komitmen
Iqbal Temui Pathul, Bahas Strategi Pemenangan Pilgub NTB?
Pathul Pastikan Tak Ada Penolakan Kader Atas Rekom Gerindra ke Iqbal
Pathul-Nursiah Kembali Duet, Calon Lain Butuh Strategi Out of The Box

Berita Terkait

Sabtu, 27 Juli 2024 - 17:06

Andrew Susanto: Bisnis Autopilot, Tapi Ga Growth! Buat Apa?

Sabtu, 27 Juli 2024 - 11:27

Dukung Investor Muda, Bittime Bagikan Airdrop Gratis Token Hamster Kombat Senilai Rp100 Juta

Jumat, 26 Juli 2024 - 23:30

Perbedaan WhatsApp Blast Resmi dan Ilegal, Pantes Gampang Keblokir!

Jumat, 26 Juli 2024 - 17:43

Maksimalkan Investasi Kripto dengan Staking USDT

Jumat, 26 Juli 2024 - 17:30

Wajib Tau! Ini Tips Aman Mengirim WhatsApp Blast Agar Tidak Terblokir

Jumat, 26 Juli 2024 - 16:52

D’Consulting Sukses Jadi Pembicara Talkshow Edukasi Perpajakan 2024 untuk Kalangan Pebisnis

Jumat, 26 Juli 2024 - 16:30

Dahlan Iskan: “Bisnis Itu Nggak Bisa Autopilot!”

Jumat, 26 Juli 2024 - 15:00

Telkom Dukung Startup IPO Lewat Kolaborasi Acara KreatIPO Coaching Clinic

Berita Terbaru

Teknologi

Maksimalkan Investasi Kripto dengan Staking USDT

Jumat, 26 Jul 2024 - 17:43