Maulana Rizki Nov Caleg PDIP Berkomitmen Layani Pelaku Ekonomi Digital - Koran Mandalika

Maulana Rizki Nov Caleg PDIP Berkomitmen Layani Pelaku Ekonomi Digital

Rabu, 11 Oktober 2023 - 17:56

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caleg muda dari PDIP Maulana Rizki Nov komitmen layani pelaku ekonomi digital di NTB (Dokumen pribadi untuk Koran Mandalika)

Caleg muda dari PDIP Maulana Rizki Nov komitmen layani pelaku ekonomi digital di NTB (Dokumen pribadi untuk Koran Mandalika)

Koran Mandalika – Maulana Rizki Nov telah memantapkan diri maju sebagai calon legislatif (caleg) DPRD NTB dari PDIP daerah pemilihan Kota Mataram.

Putra anggota DPRD NTB Ruslan Turmuzi itu pun berkomitmen mengabdikan diri untuk melayani pelaku ekonomi digital di NTB.

“Pekerjaan remote jarak jauh dan online adalah masa depan. Saya siap memastikan kesiapan menghadapi tantangan dan peluang yang datang secara bersamaan,” kata Rizki, Rabu (11/10).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Politikus dari kalangan milenial itu mengaku tahu persis apa yang keinginan anak-anak muda yang bekerja secara remote dan online.

Baca Juga :  Firin Ziarahi Makam Datok Bengkel, Wasilah untuk Suksesi Perjuangan Maju Pilgub

“Menjadi sebuah kehormatan apabila saya bisa menjadi bagian yang memastikan teman-teman mendapatkan dukungan dan peluang yang dibutuhkan,” ujar Rizki.

Alumnus Universitas Tri Sakti, Jakarta, itu juga berkecimpung dalam ekonomi digital di Kota Mataram dengan bekerja secara online dan remote.

Komunitas itu kian tumbuh membesar seiring kemajuan di bidang teknologi informasi yang menjadi refleksi dari perubahan besar dalam dunia kerja dan perkembangan teknologi.

“Komunitas ini dapat mengatur kehidupan pribadi dan pekerjaan dengan lebih baik. Sangat penting dalam mengatasi tantangan seperti perjalanan, perumahan, dan komitmen pribadi,” ucap Rizki.

Baca Juga :  Terbukti Kerja Nyata untuk Gumi Patuh Karya, Syamsul Luthfi Maju Pilbup

Menurut dia, anak muda yang tumbuh di era digital memang merasa nyaman dengan teknologi.

“Kami lebih cenderung mencari peluang kerja yang mencerminkan gaya hidup digital, termasuk berinteraksi dengan rekan kerja dan pelanggan melalui platform online,” tutur Rizki.

Sarjana Hukum Bisnis itu menyadari datangnya pandemi Covid-19 telah mempercepat tren bekerja secara online.

“Hal itu telah membuat banyak anak muda terbiasa dengan pekerjaan remote dan melihat manfaatnya,” jelas Rizki. (Wan)

Berita Terkait

Lapor Miq Iqbal, Masyarakat Diajak Benahi NTB
Mahalnya Tiket Pesawat Bak ‘Neraka’ Bagi Wisatawan, Zul-Uhel Upayakan Lebih Murah
Didukung Prabowo, Iqbal-Dinda Yakin Visi Misi Bangun NTB Terwujud
Survei LSI: Iqbal-Dinda Kokoh di Puncak, Potensial Menang Pilgub NTB
Bunda Sinta Minta Dukungan Emak-emak Menangkan Iqbal-Dinda
Jaga Performa, Iqbal-Dinda Bakal Ulang Sukses Debat Pertama
Pilgub NTB, Gerindra Pastikan Prabowo Tetap Dukung Iqbal-Dinda
Jubir Zul-Uhel: Kami Siap Sukseskan Pilkada Aman dan Damai

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 23:40

Kadin Indonesia Trading House dan Firma Hukum Yang & Co Jalin Kerja Sama untuk Mendukung Investor Asing yang Ingin Berkembang di Indonesia

Rabu, 13 November 2024 - 16:59

Apa Saja Manfaat Air Mawar untuk Wajah Glowing?

Rabu, 13 November 2024 - 16:29

Starfindo dan Apdesi Membahas Potensi Kolaborasi untuk Pembangunan Desa dalam Pertemuan di Jakarta

Rabu, 13 November 2024 - 16:17

Indogo dan Starfindo Ikut Meriahkan Gebyar IKM 2024 di Kota Kasablanka

Rabu, 13 November 2024 - 16:05

Siap-Siap, RAN akan Meriahkan SRIBUFEST 2024! Cek Detail dan Jadwalnya di Sini

Rabu, 13 November 2024 - 13:57

VRITIMES dan Infojatengpos.com Jalin Kerja Sama Strategis untuk Penyediaan Konten Informasi Terkini

Rabu, 13 November 2024 - 13:22

5 Inspirasi Fashion Tas untuk Back to School

Rabu, 13 November 2024 - 13:07

Harbour Energy Indonesia Berkolaborasi dengan LindungiHutan Mengadakan Lokakarya sebagai Aksi Nyata Melawan Perubahan Iklim

Berita Terbaru

Teknologi

Apa Saja Manfaat Air Mawar untuk Wajah Glowing?

Rabu, 13 Nov 2024 - 16:59