Sengit! Elektabilitas Melejit, Iqbal-Dinda Pepet Zul-Uhel - Koran Mandalika

Sengit! Elektabilitas Melejit, Iqbal-Dinda Pepet Zul-Uhel

Selasa, 13 Agustus 2024 - 10:30

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Koran Mandalika, Mataram – Elektabilitas Bakal Calon Gubernur NTB Dr Lalu Muhamad Iqbal semakin melejit. Pasangan Calon Wakil Gubernur NTB Indah Dhamayanti Putri menempati posisi teratas dari hasil Lembaga Survei Indonesia (LSI).

Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia (LSI) Djayadi Hanan mengatakan, dalam simulasi 3 nama, Iqbal meraih elektabilitas 22,4 persen. Sementara Zulkieflimansyah meraih 21,5 persen. Dan terakhir Sitti Rohmi Djalilah 21 persen.

“Sementara untuk simulasi pasangan paslon Iqbal-Dinda makin mendekati elektabilitasnya Zulkieflimansyah-Suhaili (Zul-Uhel). Di posisi ketiga diisi oleh pasangan Hj Sitti Rohmi Djalilah-Musyafirin (Rohmi-Firin),” katanya, Senin (12/8).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dijelaskan, dalam simulasi tiga pasangan dari survei yang dilakukan 16-24 Juli, elektabilitas Iqbal-Dinda sudah mencapai 24,3 persen. Posisi yang kian baik dari bulan sebelumnya. Elektabilitas ini mendekati Zul-Uhel di angka 28,1 persen dan Rohmi-Firin ada di angka 19 persen.

Baca Juga :  Berkunjung ke Sengkol Pujut, Warga: Lalu Iqbal Paling Pantas Pimpin NTB

“Memang belum melampaui secara statistik. Tapi betul Pak Iqbal sudah kompetitif, saat menghadapi petahana gubernur dan wakil gubernur,” ujarnya.

Sementara untuk popularitasnya Zulkieflimansyah mencapai angka 78,4 persen, disusul Rohmi dengan 73,9 persen, berikutnya Suhaili dengan 48,3 persen, dan Iqbal dengan 43,5 persen.

“Pak Iqbal sebagai pendatang baru menunjukkan sebagai penantang petahana, baik petahana gubernur maupun petahana bersama pasangan masing-masing. Ini dari hasil simulasi kandidat dan pasangan, ” imbuhnya.

Baca Juga :  Nurhidayah-Imam Kafali Kantongi Tiket Maju Pilbup Lobar, AHY: Harus Menang

Survey LSI yang menggunakan multistage random sampling ini mengambil 800 responden dengan margin of error 3,5 persen.

Hasil survey dari LSI untuk elektabilitas tiga paslon ini hampir sama seperti yang dirilis oleh Polmark Research Center (PRC).

Dimana paslon Zul-Uhel di posisi tertinggi dengan 32,3 persen, Iqbal-Dinda menyusul dengan 26,5 persen, dan Rohmi-Firin di posisi akhir dengan 20,6 persen.

Seperti diketahui, LSI adalah salah satu perintis lembaga survei politik di Indonesia pasca reformasi. Didirikan pada 17 Desember 2003 yang saat ini dipimpin oleh Djayadi Hanan, peneliti dan pengamat politik nasional.(*)

Berita Terkait

Puncak Ikhtiar Iqbal-Dinda Ditutup Doa Bersama, Bakal Dihadiri RTGB Hingga Tuan Guru Bodak
Pathul-Nursiah Bak Artis di Talk Kopi Praya, Gen Z dan Milenial Berebut Foto
Dua Survei Abal-abal Pakai Nama Litbang Kompas Beredar
1,6 Juta Suara Parpol Jadi Modal Iqbal-Dinda Menangkan Pilgub NTB
Kabar Baik! Iqbal-Dinda Akan Bangun Sekolah Tinggi Seni dan Budaya di NTB
Kumpulkan Ribuan Pendukung, Nurhidayah: Kita Bawa Lombok Barat Maju
Pengalaman dan Relasi Lalu Iqbal Diyakini Mampu Bawa Perubahan
Ijazah Dipermasalahkan, Sukron: SH Tak Pernah Daftar ke KPU Pakai Ijazah S1

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 13:24

Puncak Ikhtiar Iqbal-Dinda Ditutup Doa Bersama, Bakal Dihadiri RTGB Hingga Tuan Guru Bodak

Jumat, 22 November 2024 - 20:38

Pathul-Nursiah Bak Artis di Talk Kopi Praya, Gen Z dan Milenial Berebut Foto

Jumat, 22 November 2024 - 17:49

1,6 Juta Suara Parpol Jadi Modal Iqbal-Dinda Menangkan Pilgub NTB

Kamis, 21 November 2024 - 11:17

Kabar Baik! Iqbal-Dinda Akan Bangun Sekolah Tinggi Seni dan Budaya di NTB

Selasa, 19 November 2024 - 21:51

Kumpulkan Ribuan Pendukung, Nurhidayah: Kita Bawa Lombok Barat Maju

Selasa, 19 November 2024 - 21:19

Pengalaman dan Relasi Lalu Iqbal Diyakini Mampu Bawa Perubahan

Senin, 18 November 2024 - 16:19

Ijazah Dipermasalahkan, Sukron: SH Tak Pernah Daftar ke KPU Pakai Ijazah S1

Senin, 18 November 2024 - 12:35

Ada Yang Berbeda Dalam Debat Pilkada Lombok Tengah Nanti Malam

Berita Terbaru

Teknologi

Tanda-Tanda Hamil yang Tidak Disadari, Apa Saja?

Sabtu, 23 Nov 2024 - 10:00