Aspire Luncurkan Rangkaian Fitur AI Canggih untuk Tingkatkan Efisiensi Operasional Bisnis di Asia. - Koran Mandalika

Aspire Luncurkan Rangkaian Fitur AI Canggih untuk Tingkatkan Efisiensi Operasional Bisnis di Asia.

Senin, 3 Juni 2024 - 10:11

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aspire Luncurkan Rangkaian Fitur AI Canggih untuk Tingkatkan Efisiensi Operasional Bisnis di Asia. Solusi berbasis AI ini akan memungkinkan bisnis mengurangi waktu kerja manual hingga 75%

Aspire, platform manajemen keuangan all-in-one terkemuka di Asia, mengumumkan peluncuran “Aspire AI”, rangkaian fitur canggih berbasis AI yang dirancang untuk memberikan analisis real-time dan membuat proses keuangan lebih simpel dengan otomatisasi. Peluncuran fitur ini merupakan bentuk dari komitmen Aspire untuk meningkatkan memberikan solusi manajemen keuangan bagi bisnis dan mendorong inovasi di sektor fintech.

Di tengah kekhawatiran inflasi dan ketidakpastian iklim bisnis global, banyak perusahaan di Singapura memprioritaskan efisiensi operasional melalui bantuan teknologi, termasuk AI. Namun, masih terdapat kesenjangan signifikan antara potensi AI dalam otomatisasi keuangan dan penerapannya. 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Laporan terbaru menunjukkan bahwa 80% dari semua pekerjaan di departemen keuangan memiliki potensi untuk diotomatisasi. Hal ini akan meningkatkan efisiensi operasional bisnis di era digital. Aspire AI memungkinkan bisnis di seluruh Asia untuk memanfaatkan fitur berbasis AI guna meningkatkan produktivitas mereka.

Baca Juga :  Tokocrypto Raih Lisensi PFAK: Perkuat Posisi sebagai Pemain Utama Kripto di Indonesia

“Kami berupaya membuat manajemen keuangan menjadi lebih mudah dan intuitif bagi bisnis di seluruh Asia. Peluncuran ‘Aspire AI’ adalah langkah untuk mencapai tujuan ini,” kata Andrea Baronchelli, Co-Founder dan CEO Aspire. “AI terus menjadi pendorong utama inovasi. Dengan memanfaatkan kemampuan teknologi ini, kami dapat memberikan insight keuangan real-time kepada perusahaan, sehingga pemilik bisnis dan CFO dapat membuat keputusan bisnis yang lebih cepat dan tepat, dibandingkan sebelumnya ketika mengumpulkan data keuangan perusahaan mungkin membutuhkan waktu kuartalan.”

“Aspire AI” yang baru diluncurkan mencakup tambahan fitur utama pada dasbor analitik Aspire, yang mengonsolidasikan analitik arus kas real-time dengan insight manajemen pengeluaran, memungkinkan bisnis untuk mendapatkan gambaran menyeluruh tentang finansial mereka guna membuat keputusan berbasis data secara real-time. Selain itu, klien dapat menikmati pencatatan pengeluaran otomatis, proses penutupan akhir bulan yang otomatis, dan pencocokan tanda terima atau tagihan instan, yang mengurangi pekerjaan manual bagi tim keuangan secara signifikan. Selain itu, fitur keamanan seperti fraud detection system dan pemblokiran kartu otomatis yang ditingkatkan oleh AI dapat memberikan ketenangan lebih bagi klien.

Baca Juga :  8 Pelabuhan di Indonesia Kini Punya Tenaga Kerja Bongkar Muat Bersertifikasi BNSP: Ini Peran Penting Port Academy

“Aspire AI Assistant”, fitur tambahan yang saat ini sedang dikembangkan dan akan diluncurkan akhir tahun ini, akan menawarkan platform chat-to-action intuitif bagi klien untuk berinteraksi dengan data keuangan mereka. Pengguna akan dapat memberikan perintah seperti “Buat kartu untuk John dalam anggaran perjalanan” atau “Tambahkan Jessica ke anggaran bonding tim” untuk memicu perintah yang sesuai di platform. Kemampuan text-to-command ini akan memfasilitasi otomatisasi real-time dari alur kerja keuangan, sehingga menghemat waktu dan meningkatkan efisiensi operasional.

Dengan “Aspire AI”, Aspire terus memimpin dalam solusi keuangan inovatif, mempermudah proses yang kompleks, dan melengkapi bisnis di seluruh Asia dengan platform manajemen keuangan cerdas yang mereka butuhkan untuk sukses di tengah tuntutan ekonomi yang terus berkembang.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Pendaftaran Impact National Hackathon Diperpanjang Hingga 30 September 2024
The Fed Pangkas Suku Bunga 50 bps, Bitcoin Kembali Menghijau!
Hisense Menyalurkan Monitor 55 inch untuk Mendukung Proses Pembelajaran Lebih Interaktif
Halo Robotics Hadirkan Delivery Drone untuk Atasi Tantangan Pengiriman Sampel di Pertambangan Nikel
The Wujil Resort Ungkap Kerja Sama dengan LindungiHutan dan Perkembangan Mangrove Terkini
Pentingnya Direktur Independen dalam Perusahaan
Eksklusif untuk ZFS NAS! Solusi Disaster Recovery Terbaik.
POLUTREE, Program Baru LindungiHutan untuk Pengurangan Emisi Gas Rumah Kaca

Berita Terkait

Kamis, 19 September 2024 - 19:11

Pendaftaran Impact National Hackathon Diperpanjang Hingga 30 September 2024

Kamis, 19 September 2024 - 19:00

The Fed Pangkas Suku Bunga 50 bps, Bitcoin Kembali Menghijau!

Kamis, 19 September 2024 - 15:14

Halo Robotics Hadirkan Delivery Drone untuk Atasi Tantangan Pengiriman Sampel di Pertambangan Nikel

Kamis, 19 September 2024 - 15:14

Hisense Menyalurkan Monitor 55 inch untuk Mendukung Proses Pembelajaran Lebih Interaktif

Kamis, 19 September 2024 - 14:41

Pentingnya Direktur Independen dalam Perusahaan

Kamis, 19 September 2024 - 14:29

Eksklusif untuk ZFS NAS! Solusi Disaster Recovery Terbaik.

Kamis, 19 September 2024 - 13:24

POLUTREE, Program Baru LindungiHutan untuk Pengurangan Emisi Gas Rumah Kaca

Kamis, 19 September 2024 - 12:00

Harga BTC IDR Diprediksi Menghadapi Volatilitas Tinggi, Matrixport Berikan Peringatan

Berita Terbaru