Arummi Artistry, Dorong Para Barista Berani Bereksplorasi dengan Susu Nabati - Koran Mandalika

Arummi Artistry, Dorong Para Barista Berani Bereksplorasi dengan Susu Nabati

Kamis, 19 September 2024 - 10:00

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Arummi Foods, produsen susu nabati lokal pertama di Indonesia berbahan dasar kacang mede, meluncurkan Arummi Artistry, sebuah inisiatif yang bertujuan untuk mendorong inovasi para barista dalam menciptakan kreasi menu berbasis susu nabati. Program ini berkolaborasi dengan Indonesia Coffee Academy (ICA) dan mengundang 10 barista terpilih yang mengajukan ide menu terbaik untuk mengikuti kelas pengembangan menu dengan menggunakan Arummi Cashew Milk. Kelas ini mencakup pelatihan dari para ahli ICA tentang teknik menciptakan kreasi menu baru yang unik dan tentunya dapat diterima oleh konsumen.

Arummi Foods, produsen susu nabati lokal pertama di Indonesia yang terbuat dari kacang mede, mempersembahkan Arummi Artistry, sebuah inisiatif yang didedikasikan untuk mendorong inovasi para barista dalam menciptakan kreasi menu berbasis susu nabati. Berkolaborasi dengan Indonesia Coffee Academy, Arummi Artistry menjadi wadah para barista terpilih untuk menunjukan kreativitas mereka dengan menggunakan Arummi Cashew Milk sebagai susu alternatif lokal pertama yang terbuat dari kacang mede di Indonesia.

Baca Juga :  Aspire Luncurkan Rangkaian Fitur AI Canggih untuk Tingkatkan Efisiensi Operasional Bisnis di Asia.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas para barista di industri kopi, terutama dalam penggunaan susu nabati yang semakin digemari oleh konsumen. Arummi Cashew Milk terutama varian Barista memiliki tekstur yang creamy serta rasa gurih dan nutty khas kacang mede yang khas memberikan peluang bagi barista untuk mengeksplor cita rasa baru yang unik dan inovatif. Sebanyak 10 barista terpilih yang mengirimkan ide menu terbaiknya diundang untuk mengikuti kelas menu development bersama expert dari Indonesia Coffee Academy (ICA).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mentor dari Indonesia Coffee Academy memberikan demo kreasi menu

Nacitta Kanyandara, CEO Arummi Foods mengungkapkan, “Kami melihat peluang besar untuk memperkenalkan inovasi di industri kopi dengan menggunakan Arummi Cashew Milk yang merupakan alternatif baru susu nabati yang rendah kalori, rendah gula, dan cocok dikonsumsi mereka yang memiliki intoleransi laktosa. Melalui Arummi Artistry, kami ingin memberdayakan para barista untuk menciptakan kreasi menu yang unik dan menginspirasi.” 

Baca Juga :  Tether Umumkan Kolaborasi Strategis dengan D3 Labs

Salah satu barista mempraktekkan kreasi menu menggunakan Arummi Cashew Milk

Donna Elvina, Head of Indonesia Coffee Academy, menyatakan, “Kolaborasi kami dengan Arummi Foods melalui Arummi Artistry merupakan kesempatan yang luar biasa untuk mendukung para barista di Indonesia. Kami percaya bahwa penggunaan bahan-bahan lokal seperti Arummi Cashew Milk dapat memberikan pengalaman rasa yang berbeda dan membuka jalan bagi lebih banyak inovasi di industri kopi.”

Selama kelas, para barista mendapatkan kesempatan untuk belajar langsung dari expert di ICA mengenai pengetahuan dasar di bidang kopi, teknik mengintegrasikan berbagai rasa dan tekstur menjadi kreasi menu baru, dan demo menu menggunakan Arummi Cashew Milk.

Dengan adanya platform seperti Arummi Artistry, para barista diharapkan dapat terus mengembangkan inovasi yang dapat memberikan dampak positif bagi konsumen dan industri kopi Indonesia. Arummi Foods juga berkomitmen untuk terus mendukung kreativitas dan pengembangan keterampilan barista melalui inisiatif serupa di masa depan.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Apa yang Harus Dilakukan Jika Permohonan Visa Indonesia Anda Ditolak
Training Penanganan Bahaya Gas H2S Inisiatif Baru Energy Academy untuk Lindungi Tenaga Kerja
BINUS University x Young On Top: Siap Bekali Mahasiswa untuk Siap Berkarier di Dunia Bisnis & Profesional
Regulasi Belum Jelas, SEC Menunda ETF Kripto Lagi: Apakah Ini Sinyal Bearish?
Diklat Loading Master Port Academy: Standar Baru dalam Manajemen Muatan Kapal
Kolaborasi Global! WateryNation Alira Alura dan AIESEC UI Hadirkan Workshop Lerak pada Global Volunteering
Volume Perdagangan Kripto Turun Drastis: Apakah Investor Mulai Kehilangan Minat ke Bitcoin Cs?
Webinar MAXY Academy Bongkar Cara Berpikir yang Bikin Mahasiswa Lebih Cerdas

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:15

Apa yang Harus Dilakukan Jika Permohonan Visa Indonesia Anda Ditolak

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:00

Training Penanganan Bahaya Gas H2S Inisiatif Baru Energy Academy untuk Lindungi Tenaga Kerja

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:00

BINUS University x Young On Top: Siap Bekali Mahasiswa untuk Siap Berkarier di Dunia Bisnis & Profesional

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:00

Regulasi Belum Jelas, SEC Menunda ETF Kripto Lagi: Apakah Ini Sinyal Bearish?

Jumat, 14 Maret 2025 - 09:51

Diklat Loading Master Port Academy: Standar Baru dalam Manajemen Muatan Kapal

Jumat, 14 Maret 2025 - 09:00

Kolaborasi Global! WateryNation Alira Alura dan AIESEC UI Hadirkan Workshop Lerak pada Global Volunteering

Jumat, 14 Maret 2025 - 05:49

Webinar MAXY Academy Bongkar Cara Berpikir yang Bikin Mahasiswa Lebih Cerdas

Jumat, 14 Maret 2025 - 05:41

XRP News Today! U.S. Government’s Crypto Strategy: A Game-Changer for XRP?

Berita Terbaru