Gerindra Amankan Posisi Ketua DPRD Loteng, PKS Dapat Jatah Wakil - Koran Mandalika

Gerindra Amankan Posisi Ketua DPRD Loteng, PKS Dapat Jatah Wakil

Rabu, 6 Maret 2024 - 13:40

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gedung DPRD Kabupaten Lombok Tengah (istimewa)

Gedung DPRD Kabupaten Lombok Tengah (istimewa)

Koran Mandalika, Lombok Tengah – Kursi pimpinan berhasil dipertahankan para caleg Partai Gerindra Kabupaten Lombok Tengah dengan perolehan suara 77.528.

Partai besutan Prabowo Subianto itu mengalahkan Partai Golkar dengan 72.709 suara.

Menguntit di belakang Golkar, yakni PKB 70.247 dan kursi pimpinan terakhir direbut PKS dengan perolehan 68.698 suara.

Data tersebut dikutip berdasarkan hasil pleno tingkat kabupaten.

“Dengan demikian, Gerindra kembali meraih posisi Ketua DPRD Lombok Tengah,” kata Wakil Sekretaris DPD Partai Gerindra Provinsi NTB Lalu Amrillah, Rabu (6/3).

Menurut Amrillah, keberhasilan ini berkat semua pihak. Baik kader partai, simpatisan, maupun sukarelawan.

“Ini juga tidak lepas dari kontribusi besar Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi NTB Lalu Pathul Bahri dan juga ketua DPC,” ujar Amrillah.

Baca Juga :  Pleno di Kecamatan Jonggat Ricuh, Muncul Dugaan Permainan Suara

Amril meyakini tidak hanya di Kabupaten Lombok Tengah saja Ketua DPRD diraih, tetapi juga di kabupaten/kota lainnya di NTB.

“Saya berkeyakinan di DPRD NTB juga dapat kursi ketua,” ucap Amril.

Diketahui bahwa sebelumnya unsur pimpinan DPRD Lombok Tengah sebelumnya diketuai Gerindra. Sebagai wakil ketua ada Golkar, PKB, dan PPP. (wan)

Berita Terkait

Masuk Bursa Ketua DPD Golkar NTB, Ummi Dinda: Kami Masih Hormati Pak Mohan
Haji Supli PKS Reses Bareng Gen Z, Bahas Pencegahan Narkoba Hingga Judol
Nyalon Kades, Sempurna Wiranata Diyakini Mampu Bangun Desa Mekar Sari
Hasil Pilkada NTB, Iqbal-Dinda Menang Telak di Lombok Tengah
Lalu Iqbal Bakal Bertemu Paslon 01 dan 02: Persahabatan Lebih Penting dari Politik
Dihubungi Prabowo, Lalu Iqbal Mohon Dukungan Presiden Memakmurkan Rakyat NTB
Unggul Telak Hasil Quick Count, Petahana Bupati Loteng: Mari Jaga Kondusifitas
Beri Perhatian ke Anak Muda, Teriakan Pathul-Nursiah Menang Menggema

Berita Terkait

Sabtu, 21 Juni 2025 - 20:20

Pendaki Wanita Asal Brasil Kolaps di Gunung Rinjani, Korban Syok Berat

Sabtu, 21 Juni 2025 - 16:02

Wisatawan Asing Tolak Lapak Tanjung Aan Digusur, Menteri HAM: Ikuti Kemauan Turis

Sabtu, 21 Juni 2025 - 08:40

Pak Gubernur, Ribuan Warga Lokal di Tanjung Aan di Ambang Kemiskinan Akibat Penggusuran

Jumat, 20 Juni 2025 - 21:28

Duh, BPK Temukan Utang RSUD NTB Rp 247 Miliar, Bikin Pusing Gubernur Aja!

Jumat, 20 Juni 2025 - 18:20

Penggusuran Warung di Pantai Tanjung Aan Berpotensi Picu Pertumpahan Darah

Jumat, 20 Juni 2025 - 17:42

Pak Prabowo, Warga di Pantai Tanjung Aan Mandalika Menjerit Minta Tolong, Warungnya Mau Digusur ITDC

Jumat, 20 Juni 2025 - 16:49

Ratusan Warung Tanjung Aan di Ambang Runtuh: Pedagang Bertahan di Tengah Ancaman Penggusuran ITDC

Jumat, 20 Juni 2025 - 09:57

Pemprov Dorong Para Pihak Buat Regulasi Batas Area Surfing

Berita Terbaru