Jadi Khatib di Masjid Leneng, Bang Zul: Amalkan dan Ceritakan Isi Khutbah Ini - Koran Mandalika

Jadi Khatib di Masjid Leneng, Bang Zul: Amalkan dan Ceritakan Isi Khutbah Ini

Jumat, 19 April 2024 - 13:53

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mantan Gubernur NTB Zulkieflimansyah menjadi khatib sekaligus imam Salat Jumat di Masjid Nurul Islam Leneng (Wawan/Koran Mandalika)

Mantan Gubernur NTB Zulkieflimansyah menjadi khatib sekaligus imam Salat Jumat di Masjid Nurul Islam Leneng (Wawan/Koran Mandalika)

Koran Mandalika, Lombok Tengah – Mantan Gubernur NTB Zulkieflimansyah menjadi khatib sekaligus imam Salat Jumat di Masjid Nurul Islam Leneng, Lombok Tengah.

Mengawali khutbahnya, Bang Zul sapaannya mengajak jemaah mengamalkan serta menceritakan isi khutbah kepada anak istrinya di rumah.

Dalam khutbahnya, Bang Zul menceritakan kisah keluarga kecil antara seorang suami, istri, dan tiga putrinya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Singkat cerita, sang suami meninggal dunia. Si ibu lantas merasa berat dan berada di titik nadir dalam mengarungi kehidupan.

Untuk menyambung hidupnya, sang ibu rela mengerjakan apa saja. Bahkan, mengemis sekalipun akan dilakukan untuk menghidupi ketiga putrinya.

Ibu itu akhirnya pindah bersama ketiga putrinya ke desa lain untuk mencari bantuan para dermawan di pasar. Ketiga putrinya itu dititipkan di masjid.

Baca Juga :  Gas Melon di NTB Langka, Pemprov Identifikasi Penyebabnya

Sesampainya di pasar, si ibu dikerumuni banyak orang. Dia pun mendatangi ulama di sana sembari memperkenalkan diri.

Si ibu menyampaikan tujuannya untuk meminta pertolongan karena suaminya baru saja meninggal dunia.

Ibu itu menceritakan bahwa suaminya merupakan nasab Rasulullah.

Sang ulama itu kemudian menanyakan kepada si ibu, apakah engkau punya bukti nasab dengan Rasulullah?

Sambil menggelengkan kepala, si ibu menjawab “saya tidak punya bukti”.

Si ibu itu akhirnya bertemu dengan saudagar kaya raya. Saudagar tersebut non muslim.

“Setelah menceritakan kondisinya, saudagar non muslim itu akhirnya bersedia membantu dan meminta ibu itu beserta ketiga anaknya yang dititip di masjid dibawa ke rumahnya,” kata Bang Zul menyampaikan khutbah.

Kembali ke sang ulama, dia mendatangi rumah saudagar kaya raya itu setelah didatangi Rasulullah dalam mimpinya.

Dia meminta agar ibu dan ketiga anak itu bersedia menjadi tamunya di rumahnya.

Baca Juga :  Program Unggulan Zulkieflimansyah Bikin Evi DPD RI Kepincut Dukung Zul-Uhel

Namun, saudagar itu tegas menolak permintaan sang ulama. Dia menceritakan bahwa keluarganya mendapatkan keberkahan setelah ibu dan ketiga anaknya itu datang ke rumahnya.

Rumahnya pun kian bercahaya. Mereka menyayangi ibu dan ketiga anak itu layaknya keluarga sendiri. Bahkan, keluarga saudagar itu telah mualaf.

“Apa pelajaran yang dapat kita petik dari cerita ini? Apabila ada orang miskin, anak yatim, orang tua jompo meminta pertolongan maka berikan, jangan tanya mereka,” ucap politikus PKS itu.

Bang Zul menegaskan, apa gunanya rumah besar dan masjid mewah jika masih ada anak yatim terlantar, fakir miskin kelaparan, dan orang tua jompo tidak diperhatikan.

“Bisa saja ketidaktenangan dan ketidaknyamanan di suatu lingkungan karena masih menelantarkan anak yatim, orang miskin, dan orang tua jompo,” tutur Bang Zul. (wan)

Berita Terkait

ITDC Pegang HPL, Pemilik Lapak Tolak Digusur, Aktivis Minta Pemerintah Cari Solusi Adil dan Berkelanjutan
Pendaki Wanita Asal Brasil Kolaps di Gunung Rinjani, Korban Syok Berat
Wisatawan Asing Tolak Lapak Tanjung Aan Digusur, Menteri HAM: Ikuti Kemauan Turis
Pak Gubernur, Ribuan Warga Lokal di Tanjung Aan di Ambang Kemiskinan Akibat Penggusuran
Duh, BPK Temukan Utang RSUD NTB Rp 247 Miliar, Bikin Pusing Gubernur Aja!
Penggusuran Warung di Pantai Tanjung Aan Berpotensi Picu Pertumpahan Darah
Pak Prabowo, Warga di Pantai Tanjung Aan Mandalika Menjerit Minta Tolong, Warungnya Mau Digusur ITDC
Ratusan Warung Tanjung Aan di Ambang Runtuh: Pedagang Bertahan di Tengah Ancaman Penggusuran ITDC

Berita Terkait

Minggu, 22 Juni 2025 - 22:07

Sekretaris (Timur) Kementerian Luar Negeri India Kunjungi Markas Besar ASEAN: Tegaskan Komitmen terhadap Kemitraan Strategis Komprehensif ASEAN-India

Minggu, 22 Juni 2025 - 20:36

Sabun Zaitun untuk Badan, Pilihan Alami untuk Merawat Kulit

Minggu, 22 Juni 2025 - 20:20

Sambut HUT ke-498 Kota Jakarta, LRT Jabodebek Hadirkan Dekorasi dan Ragam Aktivitas Menarik untuk Pengguna

Minggu, 22 Juni 2025 - 15:19

Libur Sekolah Aman dan Nyaman, KAI Imbau Pelanggan Perhatikan Ketentuan Bagasi dan Segera Pesan Tiket

Minggu, 22 Juni 2025 - 15:15

Telusuri Jejak Sejarah Perkeretaapian di Kota Kudus, KAI Daop 4 Semarang Ajak Komunitas Napak Tilas

Minggu, 22 Juni 2025 - 12:38

Paduan AI dan Gotong Royong: Indonesia Luncurkan Peta Gotong Royong

Minggu, 22 Juni 2025 - 11:00

Bongkar Tuntas! Kenapa Accurate Manufaktur Jadi Kunci Sukses Industri Modern

Minggu, 22 Juni 2025 - 10:12

Komitmen Layanan Livestock Pelindo Kawal Ketahanan Pangan Nasional

Berita Terbaru