Pesan Penting Dari CEO LindungiHutan Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia - Koran Mandalika

Pesan Penting Dari CEO LindungiHutan Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Rabu, 5 Juni 2024 - 16:09

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sebagai refleksi Hari Lingkungan Hidup Sedunia, CEO LindungiHutan, Ben, mengingatkan kita untuk menjaga alam bersama.

Semarang, 5 Juni 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, LindungiHutan mengajak seluruh masyarakat untuk berperan aktif melindungi dan melestarikan lingkungan. CEO LindungiHutan, Miftachur Robani (Ben), menyampaikan pesan penting untuk menggugah kesadaran kita bersama.

Momentum ini menjadi bagian dari refleksi bersama bahwa kita sangat bergantung pada bumi. Bumi menyimpan berbagai sumber daya penting penunjang kehidupan seperti seperti oksigen, air, dan pepohonan yang memberikan keteduhan bagi makhluk hidup.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Di Hari Lingkungan Hidup Sedunia kita diingatkan kembali untuk peduli terhadap  bumi agar kita tidak kehilangan potensi terbaiknya. Bumi menyediakan berbagai sumber daya penting bagi makhluk hidup. Dapat kita refleksikan bahwa bumi bukan sekadar tempat tinggal tetapi menyimpan sumber daya sebagai kebutuhan manusia yang harus kita jaga dan lindungi bersama”, ucap Ben.

Baca Juga :  Mengulik Bagaimana ETF Ethereum Mengubah Lanskap Ekosistem Kripto

Ben dan LindungiHutan tanam mangrove di pesisir Kota Semarang.

Sebagai bagian dari entitas yang peduli terhadap lingkungan, Ben menyampaikan beberapa tantangan dalam upaya pelestarian lingkungan.

“Kesadaran masyarakat masih rendah, bahkan mereka menganggap sebagai kebutuhan tersier karena tidak terlihat langsung manfaat yang didapat. Sikap apatisme masyarakat yang sudah tahu bahwa menjaga lingkungan penting tetapi mereka merasa tidak mampu berbuat apa-apa sehingga membiarkan begitu saja. Keterbatasan informasi dan peran masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam menjaga lingkungan”.

Oleh karena itu, LindungiHutan hadir di tengah masyarakat sebagai jembatan untuk melakukan kegiatan nyata dalam menjaga dan melestarikan lingkungan.

Baca Juga :  Membangun Masa Depan AI: Kolaborasi Telkom Indonesia, Alibaba Cloud, dan Komunitas Python Indonesia

Bumi telah memberikan beribu manfaat bagi manusia secara gratis. Seringkali, kita melupakan dan telat menyadari bahwa bumi yang kita tempati telah mengalami kerusakan yang cukup signifikan sehingga mengancam seluruh makhluk hidup yang ada di muka bumi.

Ben mengajak seluruh masyarakat untuk memperingati Hari Lingkungan Hidup sedunia melalui tindakan nyata.

“Mari kita ingat bahwa lingkungan yang kita tempati ini bukan hanya sekadar tempat tinggal. Jangan lupakan bahwa kita sangat bergantung pada air, oksigen, dan keteduhan yang disediakan oleh alam. Semua ini gratis dan sering kali kita lupa betapa berharganya. Jangan tunggu hingga semua ini hilang untuk mulai menghargai dan menjaga lingkungan kita bersama-sama,” pungkas Ben.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Tambah Rp100 Ribu, Naik Evista ke Bandara Sultan Syarif Kasim II Kini Dapat Fasilitas VIP dan Akses Lounge Mewah
KAI Raih Penghargaan di WISCA 2025, Perkuat Budaya Keselamatan Berkelanjutan
Hardiknas 2025: Saatnya Kampus Hadirkan Solusi Finansial yang Relevan bagi Mahasiswa
Keramba Apung HDPE: Kenapa Lebih Unggul dari Material Lain?
Tingkatkan Sinergitas, KAI Daop 8 Surabaya Teken MoU Dengan Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Timur
Sambut Hari Pendidikan Nasional, BRI Finance Permudah Pencairan Fasilitas Dana Tunai Pendidikan
Perkuat Pangsa Pasar Eksternal dan Diversifikasi Produk, WSBP Catatkan NKB Rp295,35 Miliar hingga Kuartal I 2025
BINUS SCHOOL Simprug Rayakan Semangat Kolaborasi Generasi Muda Lewat Drama Musikal “Unravelled”

Berita Terkait

Sabtu, 3 Mei 2025 - 19:07

Tambah Rp100 Ribu, Naik Evista ke Bandara Sultan Syarif Kasim II Kini Dapat Fasilitas VIP dan Akses Lounge Mewah

Sabtu, 3 Mei 2025 - 19:06

KAI Raih Penghargaan di WISCA 2025, Perkuat Budaya Keselamatan Berkelanjutan

Sabtu, 3 Mei 2025 - 16:45

Hardiknas 2025: Saatnya Kampus Hadirkan Solusi Finansial yang Relevan bagi Mahasiswa

Sabtu, 3 Mei 2025 - 14:19

Keramba Apung HDPE: Kenapa Lebih Unggul dari Material Lain?

Sabtu, 3 Mei 2025 - 11:45

Tingkatkan Sinergitas, KAI Daop 8 Surabaya Teken MoU Dengan Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Timur

Sabtu, 3 Mei 2025 - 10:37

Perkuat Pangsa Pasar Eksternal dan Diversifikasi Produk, WSBP Catatkan NKB Rp295,35 Miliar hingga Kuartal I 2025

Sabtu, 3 Mei 2025 - 09:00

BINUS SCHOOL Simprug Rayakan Semangat Kolaborasi Generasi Muda Lewat Drama Musikal “Unravelled”

Jumat, 2 Mei 2025 - 23:19

WSBP Terima Penghargaan pada The Best Corporate Emmision Reduction Transparency Awards 2025

Berita Terbaru