Alumni BLK Siap Dilibatkan di MotoGP, Dedet: Kualitasnya Berani Kita Adu - Koran Mandalika

Alumni BLK Siap Dilibatkan di MotoGP, Dedet: Kualitasnya Berani Kita Adu

Selasa, 20 Agustus 2024 - 20:49

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Koran Mandalika, Lombok Tengah – Alumni Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Lombok Tengah siap dilibatkan sebagai tenaga kerja pada gelaran MotoGP seri Indonesia yang akan berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit pada 27-29 September 2024.

Kepala BLK Lombok Tengah Dedet Zelthauzallam mengatakan biasanya perekrutan untuk volunteer dan tenaga lainnya yang dibutuhkan dilakukan sekitar H-3 Minggu gelaran MotoGP.

Kendati demikian, pada prinsipnya pihaknya yakin bahwa binaannya mampu menunjukkan kualitas di dunia kerja. Terbukti, di KEK Mandalika sudah banyak alumni BLK yang dipekerjakan.

“Untuk tenaga kerja yang sudah kami latih, ada satpam, engineering, dan lainnya sudah bekerja di beberapa hotel kawasan Mandalika, termasuk di Kantor ITDC,” kata Dedet, Selasa (20/8).

Bahkan, asosiasi Spa di Kawasan Mandalika meminta tenaga lagi ke BLK. Hal itu membuktikan bahwa kualitas alumni BLK cukup diperhitungkan.

“Memang, kalau kita bicara ekspektasi masih belum. Kami berharap pemerintah daerah dan beberapa perusahaan menjalin MoU yang jelas agar pekerja juga jelas,” ujarnya.

Baca Juga :  Kibarkan Bendera Perang! LombokCare Basmi Kasus Kaki Pengkor

Bicara kualitas, tegas Dedet, pihaknya berani menjamin bahwa binaannya sangat kompeten sesuai bidang pekerjaan yang sudah dilatih.

“Berani kita adu. Kalau ada yang mau protes, mari diskusi. Apa yang menjadi kekurangan, kami sempurnakan,” tegasnya.

Menurut Dedet, setiap ada event besar di Mandalika, setidaknya ratusan pekerja mampu terserap. Bahkan, kepala desa penyangga KEK Mandalika diminta agar warganya dilibatkan. (wan)

Berita Terkait

Umi Dinda Diundang Kemendes PDTT, Urus Lahan Transmigrasi di Bima
Usai Dilantik, Haji Uhib PKS Jabat Wakil Ketua DPRD Lombok Tengah
Lalu Ramdan Ditunjuk Gerindra Jabat Ketua DPRD Lombok Tengah
Semarak HUT RSUD Praya, Jalan Sehat Berhadiah Hingga Panggung Hiburan
Ikuti Jejak Abah Uhel, Ferdi Jadi DPRD: Siap Suport Pemuda
KTT IAF Ke-2 Digelar, Bali Jadi Tuan Rumah, Kapan di Lombok?
Gandeng ITDC, Poltekpar Lombok Lahirkan Mahasiswa Profesional
Cerita Nasarudin, Bersholawat Tiap Lewati Gedung DPRD, Kini Dilantik Jadi Dewan

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 21:16

Sudah Selesai Menstruasi Tapi Keluar Darah Lagi?

Minggu, 15 September 2024 - 15:05

VRITIMES Menggandeng RubrikPos.com untuk Memperkuat Penyajian Berita Lokal dan Nasional

Minggu, 15 September 2024 - 12:09

CEO ADVAN Launching Produk 360 Stylus Pro Saat Event Live 9.9, Membuat Produk Ini Paling Laris Dalam 3 Hari!

Minggu, 15 September 2024 - 09:00

Grayscale Luncurkan XRP Trust, Buka Peluang Baru bagi Investor

Minggu, 15 September 2024 - 09:00

Kenapa Sertifikasi IMDG Code Jadi Kunci Keselamatan di Pelabuhan? Temukan Jawabannya di Sini!

Sabtu, 14 September 2024 - 11:00

Pentingnya Cyber Security dalam Era Digital

Sabtu, 14 September 2024 - 09:19

VRITIMES Mengumumkan Kemitraan Media dengan Sababogor.com, Ravanews.online, Kompassidik.online, dan Hotnews.web.id

Sabtu, 14 September 2024 - 09:00

Cuan Terus Ngalir dengan Auto-Invest DOGS di Bittime, Fitur Baru Mirip Staking

Berita Terbaru

Teknologi

Sudah Selesai Menstruasi Tapi Keluar Darah Lagi?

Minggu, 15 Sep 2024 - 21:16