Hore, 25 Prajurit Kodim Lombok Tengah Naik Pangkat - Koran Mandalika

Hore, 25 Prajurit Kodim Lombok Tengah Naik Pangkat

Rabu, 4 Oktober 2023 - 19:50

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Upacara kenaikan pangkat anggota Kodim Lombok Tengah (Muharal untuk Koran Mandalika)

Upacara kenaikan pangkat anggota Kodim Lombok Tengah (Muharal untuk Koran Mandalika)

Koran Mandalika – Sebanyak 25 prajurit Kodim 1620/Lombok Tengah naik pangkat karena menunjukkan kinerja luar biasa dalam melaksanakan tugas.

Dandim Lombok Tengah Letkol Kav Andi Yusuf Kertanegara memimpin upacara korps raport penghargaan kenaikan pangkat tersebut.

Andi mengatakan kenaikan pangkat ini merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan kepada para anggota yang telah menunjukkan komitmen dan dedikasi tinggi dalam melaksanakan tugas-tugas mereka.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Keberhasilan mereka tidak hanya mencerminkan kualitas pribadi, tetapi juga kontribusi positif terhadap nama baik satuan serta pengabdiannya kepada bangsa dan negara,” kata Andi, Rabu (4/10).

Baca Juga :  393 Jemaah Haji Embarkasi Lombok Terbang Menuju Madinah

Para anggota yang menerima kenaikan pangkat ini berasal dari seluruh satuan kerja (satker) Kodim 1620.

Baik itu bintara maupun tamtama. Mulai dari koramil hingga staf makodim.

“Mereka telah menunjukkan keunggulan dalam berbagai aspek tugas mereka. Termasuk pemecahan masalah, kepemimpinan lapangan kerja tim, dan dedikasi terhadap tugas yang dilaksanakan di wilayah binaan,” papar Andi.

Anggota yang menerima kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi di antaranya sebanyak 22 bintara dan 3 tamtama.

Baca Juga :  Dian Sandi PSI Ingatkan Hal Penting Kepada Pj Gubernur NTB

Dia menekankan kenaikan pangkat ini adalah langkah pertama dalam pengembangan karier mereka dalam memberikan pengabdian terbaik.

“Kami harap mereka terus berkontribusi dalam mencapai tujuan bersama,” harap Andi.

Kenaikan pangkat ini adalah bukti konkret bahwa Kodim 1620/Loteng menghargai dedikasi dan prestasi para anggotanya.

“Ini juga menjadi motivasi bagi semua anggota untuk terus berusaha maksimal dalam tugas-tugas mereka dan berkontribusi positif terhadap kesuksesan dan nama baik satuan di masa depan,” ucap Andi. (Wan)

Berita Terkait

Semarak HUT RSUD Praya, Jalan Sehat Berhadiah Hingga Panggung Hiburan
Ikuti Jejak Abah Uhel, Ferdi Jadi DPRD: Siap Suport Pemuda
KTT IAF Ke-2 Digelar, Bali Jadi Tuan Rumah, Kapan di Lombok?
Gandeng ITDC, Poltekpar Lombok Lahirkan Mahasiswa Profesional
Cerita Nasarudin, Bersholawat Tiap Lewati Gedung DPRD, Kini Dilantik Jadi Dewan
Panwascam Gerung yang Diduga Selingkuh Akhirnya Diganti
PKS Optimistis Mahrup Dilantik, Supli Minta Gubernur Tolak Surat KPU
Bebasnya Fihir Belum Tuntaskan Masalah, DPRD NTB Diajak Urunan Pokir

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 23:00

UNESA Gelar Pelepasan Program MBKM, Ajak Mahasiswa Siap Hadapi Tantangan Global

Sabtu, 7 September 2024 - 19:32

10+ Jenis Protein Nabati untuk MPASI, Enak dan Praktis!

Sabtu, 7 September 2024 - 15:12

Home Deco Expo 2024: Pameran Bahan Bangunan Terbesar di Indonesia Timur

Sabtu, 7 September 2024 - 15:00

Mencapai 617 Juta Pengguna, Aset Kripto Memiliki Potensi Menjadi Masa Depan Finansial

Sabtu, 7 September 2024 - 10:55

VRITIMES dan Ontime.id Berkolaborasi untuk Meningkatkan Penyajian Berita dan Informasi yang Tepat Waktu

Sabtu, 7 September 2024 - 00:00

7 Rekomendasi Film Bitcoin, Cara Seru untuk Belajar Crypto

Jumat, 6 September 2024 - 11:09

MiiTel Phone Raih 3 Predikat Tertinggi ITreview Grid Award 2024 Summer

Jumat, 6 September 2024 - 10:15

Hal yang Perlu Anda Ketahui Tentang Kebijakan Cuti Melahirkan di Indonesia

Berita Terbaru

Teknologi

10+ Jenis Protein Nabati untuk MPASI, Enak dan Praktis!

Sabtu, 7 Sep 2024 - 19:32