Lombok Sumbawa Motocross Sukses, UMKM Ketiban Durian Runtuh - Koran Mandalika

Lombok Sumbawa Motocross Sukses, UMKM Ketiban Durian Runtuh

Minggu, 26 November 2023 - 16:03

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Koran Mandalika – Event Lombok Sumbawa Motocross yang digelar 24-26 November di Sirkuit Tohpati, Kota Mataram, NTB, berlangsung sukses.

Dampak event tersebut pun dirasakan pelaku UMKM.  Diperkirakan, perputaran uang saat acara mencapai miliaran rupiah.

Para pelaku UMKM seakan ketiban “durian runtuh” alias meraup keuntungan besar atas diselenggarakannya event Lombok Sumbawa Motocross.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Event juga dimeriahkan konser artis papan atas nasional dan lokal NTB. Artis papan atas Indonesia yang menghibur masyarakat NTB, khususnya peserta Lombok Sumbawa Motocross adalah The Rain, Isyana Sarasvati, Pamungkas, Jamrud dan Wika Salim.

Dari seluruh rangkaian acara, terutama pada malam puncak penutupan dan hiburan rakyat, Sabtu malam 25 November 2023, di eks bandara Selaparang Mataram, mampu menggeliatkan perekonomian daerah di sektor pariwisata dan UMKM.

Baca Juga :  7 Desa di NTB Didorong jadi Pilot Project Pengembangan Industri

“Multiplier effect dari event Lombok Sumbawa Motocross ini sangat luar biasa. Hiburan rakyat Sabtu malam yang dimeriahkan artis papan atas kami perkirakan bisa memutar uang hingga miliaran rupiah di sektor UMKM,” kata Bahrul Ulum, selaku Show Director Penyelenggaran Event.

Diketahui pada malam hiburan, Sabtu malam, artis-artis nasional dan lokal secara bergiliran memberikan hiburan bagi masyarakat di eks Bandara Selaparang. Artis-artis yang tampil ini merupakan permintaan dari para kroser dan juga trabaser.

Seluruh konser yang digelar di eks Bandara Selaparang ini gratis. Artinya, siapapun yang ingin datang menonton dipersilakan masuk, asalkan penonton ini tidak membawa makanan dari luar.

Baca Juga :  Anak Muda Mataram Wajib Tahu Gagasan Maulana Rizki Nov, Menarik Deh!

Dalam hal ini, pemerintah telah menyediakan 200 pelaku UMKM yang menjual berbagai jenis makanan dan bisa dibeli oleh penonton atau para pembalap dan pecinta otomotif.

Bahrul Ulum memperkirakan masyarakat yang hadir dan menyaksikan malam hiburan dan konser bisa mencapai 45 ribu hingga 50 ribu orang.

“Jika asumsinya tiap orang membelanjakan Rp50 ribu saja, maka sudah bisa terbayangkan bagaimana dampaknya untuk sektor UMKM ini, baik kuliner maupun jajanan rakyat,” katanya.

Diakuinya, Lombok Sumbawa Motocross Competition ini berdampak besar bagi pariwisata NTB.

“NTB sebagai salah satu Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) ditetapkan sebagai Provinsi Sport Tourism di Indonesia patut bersyukur diberikan anggaran oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggelar event berskala nasional ini,” ujarnya. (Red)

Berita Terkait

MGPA Ajak Warga Ngabuburit Sekalian Bukber Sambil Nikmati Keindahan Sirkuit
RSUD Praya Tempuh Jalur Mediasi Usai Dokter IGD Dibentak Keluarga Pasien
Sanksi Pidana Menanti Calo Jabatan, Gubernur NTB: Laporkan ke Kami
Titik Terang Penyelesaian Utang Dikbud Lombok Tengah ke Rekanan
Haul Ke-12, Wagub Dinda Sebut TGH Najmuddin Sosok Ulama Karismatik yang Berperan Bangun Peradaban Islam di NTB
Hormati Kebebasan Pers, Gubernur NTB Lalu Iqbal: Saya Akan Rawat Itu
Buka Kotak Pandora Kasus DAK Dikbud, Media Disomasi Ormas, AMSI NTB: Lucu
Iqbal-Dinda Resmi Dilantik: Kita Wujudkan Bersama NTB Makmur Mendunia

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 10:24

AnyMind Group ditunjuk sebagai distributor online eksklusif untuk Moyuum di Indonesia

Rabu, 12 Maret 2025 - 10:00

Kolaborasi Port Academy & PT Phoenix Resources International dalam Pelatihan IMO OPRC Level 1

Rabu, 12 Maret 2025 - 10:00

Energy Academy Perkenalkan Training Authorized Gas Tester: Tingkatkan Keamanan di Ruang Terbatas

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:45

Gandeng Indomobil Group, BRI Finance Hadirkan Mobil Impian di Taman BRI

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:01

Kolaborasi Strategis antara VRITIMES dan Wartausaha.com, Tingkatkan Konten Digital untuk Dunia Bisnis

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:00

Ethereum dalam 10 Tahun: Dari Ide Revolusioner ke Kripto Terbesar Kedua

Rabu, 12 Maret 2025 - 08:17

Aturan Ekuitas OJK Rp 12,5 Miliar: Apa Artinya Bagi Platform P2P Lending

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:53

196 Pegawai KAI Group Telah Mendapatkan Transfer Knowledge Pengoperasian Whoosh

Berita Terbaru