Koran Mandalika – Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) melakukan agenda wajib Konferensi Cabang (Konfercab) ke-XVII.
Kegiatan berlangsung di Ballroom Bupati Lombok Tengah pada Minggu, (10/12).
Lalu Syahrul Apriyan terpilih menjadi mandataris Ketua Umum PC PMII Kabupaten Lombok Tengah periode 2023-2024.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pria yang karib disapa Riyan itu mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh kader.
“Terima kasih karena sudah memberikan kepercayaan untuk menahkodai PMII Lombok Tengah,” kata Riyan, Minggu (10/12).
Dia berharap pasca konfercab ini ketegangan dapat diregangkan kembali.
Pemuda asal Desa Tanak Awu itu mengajak para kader kembali membesarkan PMII dengan ikut memikirkan proses kaderisasi yang baik serta kontribusi kader yang masif.
“Lupakan bayang-bayang konfercab yang dapat berdampak buruk. Ke depan kita fokus pada agenda kaderisasi demi kemajuan organisasi,” ujar Riyan.