Anak Muda Mataram Wajib Tahu Gagasan Maulana Rizki Nov, Menarik Deh! - Koran Mandalika

Anak Muda Mataram Wajib Tahu Gagasan Maulana Rizki Nov, Menarik Deh!

Kamis, 19 Oktober 2023 - 20:58

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caleg muda dari PDIP Maulana Rizki Nov komitmen layani pelaku ekonomi digital di NTB (Dokumen pribadi untuk Koran Mandalika)

Caleg muda dari PDIP Maulana Rizki Nov komitmen layani pelaku ekonomi digital di NTB (Dokumen pribadi untuk Koran Mandalika)

Koran Mandalika – Politikus muda dari PDI Perjuangan Maulana Rizki Nov punya gagasan menarik bagi anak muda di Kota Mataram.

Alumnus Universitas Trisakti, Jakarta, itu berencana menghadirkan ruang publik tempat tongkrongan kekinian.

“Ruang publik ini adalah investasi untuk masa depan anak muda. Pastinya, tidak membuat kantong bolong,” kata Rizki, Kamis (19/10)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ruang publik itu juga nantinya bakal menjadi pusat perkembangan sosial dan kreativitas.

Calon Anggota DPRD NTB Daerah Pemilihan (Dapil) Kota Mataram itu menegaskan PDIP akan berada di garis depan mewujudkan ruang publik untuk anak-anak muda.

Baca Juga :  Ketua DPRD Dorong Pemkab Bebaskan Lahan untuk Lokasi Parkir RSUD Praya

“Tempatnya dijamin nyaman, seimbang, dan berkelanjutan. Bukan hanya bagi anak-anak muda, tetapi juga untuk masyarakat secara keseluruhan,” ucap Rizki.

Menurut dia, banyak tempat tongkrongan di Mataram yang lahir dari investasi swasta dan pada akhirnya anak muda harus merogoh kocek yang dalam.

“Itulah mengapa saya menggagas pentingnya ruang publik modern dan kekinian yang dihadirkan pemerintah,” tutur putra Anggota DPRD NTB Ruslan Turmuzi itu

Dia pengin ruang publik yang digagas menjadi tempat nongkrong aman dan terjangkau.

Baca Juga :  Air Berkurang, Beras Mahal, Megawati Golkar Punya Solusi Jitu

“Pada akhirnya menjadi jalan menuju inklusi sosial dan memastikan bahwa semua anak muda memiliki akses ke tempat-tempat berkualitas tanpa memandang latar belakang ekonomi,” kata Rizki.

Dia menilai, tempat nongkrong yang ramah bagi anak muda ini akan menjadi cermin dari komitmen pemerintah untuk mendukung pertumbuhan, kreativitas, dan partisipasi generasi muda.

“Selain itu, dapat meningkatkan kualitas hidup mereka,” ucap Rizki.

Sebab, lanjut dia, anak-anak muda Kota Mataram akan memiliki tempat untuk bersosialisasi, mengembangkan hobi, atau menikmati waktu luang tanpa harus menghabiskan uang secara berlebihan. (Wan/Didu)

Berita Terkait

Jalan Dekat Rumah Bupati Lombok Tengah dan Dewan Rusak Parah, Lihat Tuh!
Sampah Menumpuk Bukti Pengunjung Taman Tastura Praya Membeludak
Begini Upaya Pemkab Lombok Tengah Tekan Harga Bapok
Segini Setoran Deviden PDAM Lombok Tengah ke Pemkab
Dewan Usulkan Pemberhentian dan Penetapan Bupati-Wakil Bupati Lombok Tengah
Hargai Cabai Meroket, Wabup Lombok Tengah Sidak Pasar Renteng
Telurkan 3 Perda Berkualitas, DPRD Lombok Tengah Gelar Publik Hearing di Akhir 2024
Pak Bupati, Jembatan di Desa Kateng Hampir Amblas, Butuh Alat Berat

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 18:25

Jangan Lupa! Tiket Kereta Api Lebaran 2025 Sudah Mulai Bisa Dipesan Setiap Pukul 00.00 WIB

Senin, 10 Februari 2025 - 18:00

Dukungan Trump untuk Kripto AS: Akankah Era Dominasi Dimulai?

Senin, 10 Februari 2025 - 17:30

Kapan Waktu Terbaik untuk Menjual Mobil? Ini 5 Tips dari Jualmobilmu.id Agar Cepat Laku!

Senin, 10 Februari 2025 - 16:00

Saham Pinterest Meroket! Pendapatan Kuartalan Tembus USD $1 Miliar

Senin, 10 Februari 2025 - 15:38

Apa itu Barantum? Fitur dan Manfaatnya Untuk Bisnis Anda

Senin, 10 Februari 2025 - 10:40

Timothy Ronald Memprediksi Bitcoin Akan Ke 20 Miliar

Senin, 10 Februari 2025 - 09:37

Kayne Hadipoespito, Siswa BINUS SCHOOL Simprug, Inisiasi Konser Amal ‘Symphony of Love’

Senin, 10 Februari 2025 - 09:30

Referral Program Tokoplas – Kesempatan Untung Lebih untuk Pelanggan Setia

Berita Terbaru