Pendaki Asal Jawa Timur Jatuh di Gunung Rinjani, Beruntung Selamat! - Koran Mandalika

Pendaki Asal Jawa Timur Jatuh di Gunung Rinjani, Beruntung Selamat!

Senin, 14 April 2025 - 12:25

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pendaki Asal Jawa Timur Jatuh di Gunung Rinjani, Beruntung Selamat! (tangkapan layar)

Pendaki Asal Jawa Timur Jatuh di Gunung Rinjani, Beruntung Selamat! (tangkapan layar)

Koran Mandalika, Lombok Timur – Seorang pendaki asal Bojonegoro, Jawa Timur, berinisial RBA, dilaporkan tergelincir saat menuruni jalur Letter E Gunung Rinjani, Minggu, 13 April 2025.

Insiden tersebut terjadi saat korban mencoba mengambil tongkat pendakian (trekking pole) yang terjatuh di medan yang cukup curam.

Kepala Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (BTNGR), Yarman, membenarkan peristiwa tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Iya, tergelincir. Alhamdulillah aman,” ujar Yarman saat dikonfirmasi Senin (14/4).

Baca Juga :  Sanksi Pidana Menanti Calo Jabatan, Gubernur NTB: Laporkan ke Kami

Yarman penjelasan, korban kehilangan keseimbangan saat mencoba mengambil tongkatnya yang jatuh, hingga akhirnya tergelincir di jalur curam Letter E.

Setelah menerima laporan, tim evakuasi langsung diterjunkan untuk melakukan pencarian di lokasi kejadian.

Namun, saat tiba di titik yang dilaporkan, korban tidak ditemukan. Tim pun memutuskan untuk kembali.

Dalam perjalanan turun, tim akhirnya bertemu dengan korban di kawasan Pelawangan 3. Berdasarkan informasi yang dihimpun, RBA berhasil naik sendiri dengan menyisir sisi tebing.

Baca Juga :  Puspa NTB: Saatnya Perempuan Ambil Peran dalam Pendidikan Politik dan Hukum

“Sampai malam tadi, korban berada di shelter darurat Pelawangan 1 Sembalun. Rencananya hari ini, Senin 14 April, korban akan turun ke Sembalun,” jelas Yarman.

Atas insiden ini, BTNGR kembali mengimbau seluruh pendaki agar selalu berhati-hati dalam melakukan aktivitas pendakian.

Para pendaki diminta untuk memperhatikan setiap pijakan, menjaga keselamatan, serta mematuhi semua prosedur operasional standar (SOP) yang berlaku.

“Keselamatan dan kenyamanan selama mendaki menjadi tanggung jawab bersama. Jadi tetaplah menjadi pendaki yang bijak,” tegas Yarman. (red)

Berita Terkait

Tak Kenal Waktu, Gubernur Iqbal Sidak Balai Karantina Hewan Pototano Dini Hari
Peternak Dimudahkan Kirim Sapi ke Jawa, Gubernur Iqbal Pastikan Aman
Polres Lombok Tengah Pastikan Keamanan Ibadah Umat Kristiani
Pajak Kendaraan Mati 2 Tahun, Motor Disita? Begini Penjelasan Bappenda NTB
Merasa Dirugikan, Puluhan Driver Online Geruduk Kantor Grab Mataram
Sudin Pastikan Sertifikatnya Clean and Clear, Pembongkar Pagar Bumbangku Segera Dipolisikan
Tata Kelola Keuangan RSUD NTB Dinilai Amburadul, Gubernur Diminta Bersikap
Manasik untuk 840 Calon Haji Lombok Tengah, Bupati: Tunjukkan Rasa Keikhlasan
Berita ini 52 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:45

Alumni BINUS UNIVERSITY Berperan Penting dalam Kesuksesan Film Animasi “JUMBO”

Senin, 21 April 2025 - 14:24

Sarapan Lezat Setelah Berolahraga di Relish Bistro Hanya IDR 99.000 Nett!

Senin, 21 April 2025 - 14:16

Qiscus Umumkan Integrasi Resmi TikTok Messaging Ads ke dalam Platform Omnichannel-nya

Senin, 21 April 2025 - 14:11

KAI Wujudkan Inklusivitas bagi Perempuan dalam Semangat Kartini

Senin, 21 April 2025 - 13:35

Membongkar Cara Orang Jadi Kaya : Kevin Ubah Haluan Dari Teknik Jadi Investor

Senin, 21 April 2025 - 12:53

Keseruan Easter Eggsplorer di Hublife Taman Anggrek Residences

Senin, 21 April 2025 - 11:59

Lebih Banyak Pilihan! Daftar Aset Kripto Resmi di Indonesia Tembus 1.444 Token

Senin, 21 April 2025 - 10:01

Di Tengah Ketidakpastian Perang Dagang, Peminat Emas Naik 195% Sebagai Safe Haven

Berita Terbaru