Haji Supli DPRD Janji Bantu Rehab Rumah Warga, Begini Penampakannya - Koran Mandalika

Haji Supli DPRD Janji Bantu Rehab Rumah Warga, Begini Penampakannya

Minggu, 24 Maret 2024 - 20:33

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota DPRD Lombok Tengah Fraksi PKS Haji Ahmad Supli mengunjungi rumah warga di Kota Praya yang kondisinya memprihatinkan (Wawan/Koran Mandalika)

Anggota DPRD Lombok Tengah Fraksi PKS Haji Ahmad Supli mengunjungi rumah warga di Kota Praya yang kondisinya memprihatinkan (Wawan/Koran Mandalika)

Koran Mandalika, Lombok Tengah – Rumah reot yang ditempati seorang janda bernama Sarni warga Kampung Pengendong, Kelurahan Praya, sangat memprihatikan.

Anggota DPRD Lombok Tengah Fraksi PKS Haji Ahmad Supli pun tidak tinggal diam begitu mengetahui adanya rumah warga yang hanya berdinding anyaman bambu dengan kondisi lapuk.

Haji Supli mengaku masih banyak menemukan rumah warga yang tidak layak huni di Kota Praya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kunjungannya tersebut, pihaknya berjanji segera merehab rumah milik ibu yang kesehariannya menjadi asisten rumah tangga (ART) itu.

Baca Juga :  DPRD Minta Pemkab Loteng Benahi Pasar Renteng, Usulkan Redesain

“Insyaallah bantuan untuk pembangunan dan rehab rumah segera kami realisasi,” kata Haji Supli, Sabtu (22/3).

Dia menegaskan sudah sewajarnya selaku wakil rakyat turut peduli terhadap warga yang membutuhkan bantuan.

Terlebih, kata Ketua Dewan Etik DPD PKS itu, bantuan yang diberikan memang untuk masyarakat yang membutuhkan atau tepat sasaran.

“Seperti halnya Ibu Sarni ini. Rumahnya sudah reot. Kami prihatin dengan kondisinya,” ujar Haji Supli.

Baca Juga :  Jembatan Kidang-Bangket Parak Molor, DPRD Semprot Kabid Bina Marga

Dewan Dapil Praya-Praya Tengah itu juga menegaskan program rehab rumah tidak layak huni (RTLH) tidak hanya akan dilakukan di Kampung Pengendong saja.

Berdasarkan kunjungan yang dilakukan, rumah warga yang ada di Desa Jago, Beraim, Mertak Tombok, Kelurahan Gerunung, Tiwugalih, dan Prapen juga menjadi PR pihaknya.

“Di sana, ada rumah warga yang juga kondisinya butuh perbaikan. Insyaallah, kami segera realisasi,” ucap DPRD yang identik dengan ikat sorban di kepala itu. (wan)

Berita Terkait

MGPA Ajak Warga Ngabuburit Sekalian Bukber Sambil Nikmati Keindahan Sirkuit
RSUD Praya Tempuh Jalur Mediasi Usai Dokter IGD Dibentak Keluarga Pasien
Sanksi Pidana Menanti Calo Jabatan, Gubernur NTB: Laporkan ke Kami
Titik Terang Penyelesaian Utang Dikbud Lombok Tengah ke Rekanan
Haul Ke-12, Wagub Dinda Sebut TGH Najmuddin Sosok Ulama Karismatik yang Berperan Bangun Peradaban Islam di NTB
Hormati Kebebasan Pers, Gubernur NTB Lalu Iqbal: Saya Akan Rawat Itu
Buka Kotak Pandora Kasus DAK Dikbud, Media Disomasi Ormas, AMSI NTB: Lucu
Iqbal-Dinda Resmi Dilantik: Kita Wujudkan Bersama NTB Makmur Mendunia

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 02:47

A Detailed Guide to Employment Contracts in Indonesia

Selasa, 18 Maret 2025 - 00:41

XRP News and the Cryptocurrency Market: ETF Developments, Regulatory Shifts, and Price Trends

Senin, 17 Maret 2025 - 22:23

Merchmaking Market 2025: Surga Merchandise Musisi Hadir di The Brickhall Fatmawati City Center

Senin, 17 Maret 2025 - 20:11

EVOS Terpilih sebagai Klub Mitra Resmi Esports World Cup Foundation (EWCF)

Senin, 17 Maret 2025 - 20:00

Panduan Memilih Penyedia OTC USDT untuk Transaksi Aman dan Efisien

Senin, 17 Maret 2025 - 17:00

VRITIMES dan Mediabantencyber.co.id Jalin Kemitraan Strategis untuk Perkuat Distribusi Informasi Digital

Senin, 17 Maret 2025 - 16:50

KAI Gandeng BNI dan SMI Hadirkan 612 Kereta New Generation untuk Layanan Lebih Nyaman

Senin, 17 Maret 2025 - 16:19

Laksanakan Program CSR/TJSL: PTPP Berkolaborasi 23 BUMN Hadirkan PLTS dan Reverse Osmosis di Batam

Berita Terbaru

Teknologi

A Detailed Guide to Employment Contracts in Indonesia

Selasa, 18 Mar 2025 - 02:47