Koran Mandalika – Tokoh Ikatan Alumni Mahasiswa Jogjakarta asal Lombok (Joglo) Haji Lalu Srinata mendorong para alumni berani tampil pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) NTB 2024.
Hal itu disampaikan Mamiq Srinata saat menghadiri reuni alumni Joglo di kediaman mantan Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid, Sabtu (28/10).
“Joglo memiliki kader-kader yang mumpuni. Harus berani tampil pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024,” kata Mamiq Srinata, Sabtu (28/10).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dia menilai alumni Joglo tidak hanya berbicara di kancah nasional saja, tetapi beberapa juga sudah mampu berbicara di kancah internasional.
“Saya berharap putra-putri terbaik alumni Joglo kembali pulang dan menata tanah kelahiran mereka,” ujar Mamiq Srinata.
Mamiq Srinata berpesan pada Pilkada 2024, alumni Joglo harus tetap kompak.
Dia mengungkapkan siapa pun yang akan didukung dan diusung Joglo nantinya, haruslah figur yang benar-benar sudah teruji.
Selain itu, tentunya memiliki komitmen dan tekad yang kuat memajukan NTB ke depan.
“Jangan asal pilih. Selaku yang dituakan, saya berharap di Joglo ini akan melahirkan pemimpin NTB yang mampu membawa perubahan ke arah yang lebih baik,” ucap Mamiq Srinata. (Wan)