Lama Kosong, Posisi Tujuh Dinas di Lombok Tengah Terisi - Koran Mandalika

Lama Kosong, Posisi Tujuh Dinas di Lombok Tengah Terisi

Rabu, 31 Januari 2024 - 19:13

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelantikan kepala dinas di Lombok Tengah (Prokopim Lombok Tengah)

Pelantikan kepala dinas di Lombok Tengah (Prokopim Lombok Tengah)

Koran Mandalika, Lombok Tengah – Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri akhirnya melantik tujuh kepala dinas. Pelantikan berlangsung di Ballroom Lantai Lima Kantor Bupati Lombok Tengah pada (31/1).

Tujuh kursi jabatan strategis atau kepala dinas di Kabupaten Lombok Tengah tersebut diketahui sudah lama kosong.

Pejabat yang dilantik di antaranya, Lalu Sungkul sebagai Kadis Pariwisata Lombok Tengah. Sebelumnya menjabat Camat Pujut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kemudian Nurjaman sebagai kadis kelautan dan perikanan yang sebelumnya menjabat Sekretaris BKSDM Lombok Tengah.

Baca Juga :  Bupati Loteng Secara Simbolis Serahkan Beras Bagi Warga Kurang Mampu

Selanjutnya, Lalu Herdan sebagai Kadis Perhubungan yang sebelumnya menjabat Inspektur Pembantu pada Inspektorat Lombok Tengah.

Lalu Sarkin Junaidi dilantik menjadi Kadis Lingkungan Hidup Lombok Tengah yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Ekonomi Setda Lombok Tengah.

Kemudian, Irman sebagai kadis perindustrian dan perdagangan yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Bapedda Lombok Tengah.

Supriadin sebagai kadis perkim yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Cipta Karya Dinas PUPR Lombok Tengah.

Terakhir, Masnun sebagai kadis sosial yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Pringgarata.

Baca Juga :  Jokowi Nobatkan Lombok Tengah Sebagai Penyangga Pangan Nasional

Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri meminta kepada tujuh kepala dinas yang baru saja dilantik agar memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Jabatan ini adalah amanah yang harus dijalankan dengan baik dan maksimal demi membawa dampak positif terhadap pembangunan di Lombok Tengah,” kata Pathul, Rabu (31/1).

Ketua DPD Gerindra NTB itu juga berpesan kepada tujuh eselon II tersebut supaya jangan jumawa dengan posisi yang dipimpin saat ini. (wan)

 

Berita Terkait

DPRD Minta Pemkab Loteng Benahi Pasar Renteng, Usulkan Redesain
Akomodir Kebutuhan Masyarakat, Bagus Demokrat Tertarik Pindah Komisi Lagi
DPRD Lombok Tengah Godok Revisi Perda tentang Pemerintahan Desa
Dinas Pertanian Siapkan Rp 100 Juta untuk 39.500 Bibit Singkong
DPRD Loteng Dorong Kemudahan Pelayanan Adminduk Ditingkatkan
Biaya Uji Kir Gratis, Dishub Loteng: Itu Kebijakan Pemerintah Pusat
Petani Tak Lagi Ketar Ketir, Pemkab Loteng Luncurkan Sekolah Lapang Iklim
Pemkab Loteng Pantau TPS, Bupati: Antusiasme Warga Luar Biasa

Berita Terkait

Senin, 15 April 2024 - 08:53

Maju Pilkada Loteng, Memed Nasdem: Saya Siap Lahir Batin

Rabu, 27 Maret 2024 - 21:52

Pj Gubernur Minta Maaf, Tak Bisa Hadiri Safari Ramadan di Loteng

Sabtu, 23 Maret 2024 - 13:04

Bupati Lombok Tengah Mutasi Pejabat Eselon III dan IV, Berikut Daftarnya!

Selasa, 14 November 2023 - 19:43

Tiga Direksi Perumdam Dilantik, Bupati Loteng: Ingat Sumpah

Selasa, 12 September 2023 - 11:06

Sopir Istri Gubernur Jadi Tersangka, Polisi: Damai Tak Gugurkan Pidana

Minggu, 27 Agustus 2023 - 07:42

Rannya Gerindra Peduli Milenial, Ajak Terapkan Pola Hidup Sehat

Kamis, 17 Agustus 2023 - 12:04

Mulai 17 Agustus, Talk Kopi Praya Buka Jam 8 Pagi

Berita Terbaru

Lalu Pathul Bahri (kiri) Achmad Puaddi (kanan) keduanya berpotensi berduet pada Pilkada Lombok Tengah 2024

Politik

Pilkada Lombok Tengah 2024, Pathul-Puadd Berduet?

Minggu, 19 Mei 2024 - 15:53

NTB Terkini

9 Momen Bang Zul Rayakan Ultah Bareng Anak Yatim dan PKL

Minggu, 19 Mei 2024 - 08:15