Koran Mandalika, Lombok Tengah – Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Lombok, NTB, menggelar halalbihalal di De Balen Soultan Hotel.
Uniknya, kegiatan halalbihalal yang dihadiri Sivitas Akademika Poltekpar Lombok, Kepala Dinas Pariwisata Lombok Tengah, jajaran forkopimda, Kepala Desa Puyung, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta para awak media itu digelar di pinggir kolam De Balen Soultan Hotel.
Direktur Poltekpar Lombok Ali Muhtasom mengatakan pihaknya sengaja menggelar halalbihalal dengan nuansa berbeda atau konsep terbuka seperti ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Agar pandangan adem dan tetap dingin di momentum halalbihalal ini,” kata Direktur bergelar doktor itu.
Dalam kesempatan itu, pihaknya juga mohon maaf atas segala kekurangan dan ketidaksempurnaan.
“Momentum ini penting untuk kita mengintrospeksi diri. Khususnya bagi para pegawai Poltekpar Lombok,” ujar Ali.
Usia sambutan Direktur Poltekpar Lombok, kegiatan dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan TGH. Safa’at Habib. (wan)