Dukung Presiden Berantas Narkoba, Polres Lotim Sita 5 Kilogram Sabu-sabu - Koran Mandalika

Dukung Presiden Berantas Narkoba, Polres Lotim Sita 5 Kilogram Sabu-sabu

Jumat, 29 November 2024 - 20:21

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Lombok Timur sita 5 Kilogram Narkoba jenis Sabu-sabu (tangkapan layar)

Polres Lombok Timur sita 5 Kilogram Narkoba jenis Sabu-sabu (tangkapan layar)

Koran Mandalika, Lombok Timur – Sat Resnarkoba Polres Lombok Timur (Lotim) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) meringkus dua pria berinisial MAK dan H di Kecamatan AikMel karena menjadi kurir narkoba.

Kasat Resnarkoba Polres Lotim Iptu Muhammad Naufal Trinugraha mengatakan tersangka dibekuk di Dusun Toya Daya, Desa Toya, Kecamatan AikMel pada Minggu (24/11) sekitar pukul 20.30 WITA.

“Dari penangkapan tersebut, kami berhasil mengamankan narkotika golongan satu jenis sabu-sabu seberat 5.228.85 gram,” kata Iptu Naufal dalam keterangan pers yang diterima awak media ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pihaknya menegaskan hal tersebut bermula ketika Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Lombok Timur mendapatkan informasi bahwa akan adanya pengantaran narkotika jenis sabu-sabu dengan tujuan Desa Toya, Kecamatan Aikmel.

Baca Juga :  Polisi Dituding Ulur Waktu Kasus Ijazah Palsu, Polda NTB: Tetap Diproses Hingga Tuntas

“Setelah mendapatkan informasi tersebut, saya perintahkan tim opsnal untuk melakukan penyelidikan dan pengintaian,” ujarnya.

Saat melakukan penangkapan, MAK dan H saat itu mengendarai sepeda motor merk Vixion. MAK sempat berusaha melarikan diri dan membuang barang bukti di dekat motor yang dikendarai, tetapi dapat digagalkan petugas.

“Disaksikan oleh beberapa saksi petugas lalu melakukan penggeledahan badan kepada H, ditemukan barang bukti berupa uang tunai Rp. 60.000 di saku celana sebelah kanan dan satu buah handphone android warna hitam dengan casing berwarna coklat di saku sebelah kiri. Sementara itu, pada MAK ditemukan barang bukti berupa handphone android warna hitam di jaketnya,” jelasnya.

Baca Juga :  Dilaporkan ke Polisi, Kepala SMAN 1 Pringgarata: Boleh Saja

Petugas juga melakukan penggeledahan di sekitar tempat penangkapan dan ditemukan satu tas kain warna hijau berisikan lima bungkus plastik bening ukuran besar yang masing-masing berisi satu pelastik warna hijau bergambar teko dan cangkir. Di dalamnya terdapat masing-masing satu plastik kristal bening yang diduga narkotika jenis sabu.

Iptu Naufal menegaskan Polres Lombok Timur berkomitmen mendukung asta cita program ke-7 Presiden Republik Indonesia.

“Kami dari Polres Lotim berkomitmen mendukung program Presiden, salah satunya dengan pemberantasan narkoba khususnya di wilayah Lombok Timur,” ucap Iptu Naufal. (wan)

 

Berita Terkait

Kapolda Bina Beleka Menuju Desa Bebas dari Narkoba
Dengerin Nih Imbauan Kapolres Loteng Saat Festival Bau Nyale: Bandel, Ditindak!
Polisi Pulangkan 5 Emak-emak yang Diamankan saat Gerebek Narkoba di Beleka, 3 Ditahan
JPU Hadirkan 4 Saksi di Sidang Kasus Penggelapan Mobil
PT Dipo Star Finance Kawal Persidangan Kasus Penggelapan 6 Dump Truck
Ada Temuan Jaksa di Mega Proyek SMPN 1 Praya
Berantas Narkoba, Polda NTB Sikat 2 Jaringan Pengedar Sabu di Bima
93 Pengendara di Lombok Tengah Tewas Selama 2024

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 13:58

DPW APBMI Kalimantan Timur Bersinergi dengan Port Academy Gelar Diklat Foreman Bongkar Muat

Sabtu, 22 Februari 2025 - 11:57

VRITIMES Jalin Kemitraan Strategis dengan Arahjatim.com dan Sonaindonesia.com

Sabtu, 22 Februari 2025 - 10:29

Ibu Susi Pudjiastuti sebagai ketua umum stand up paddle indonesia periode 2025 – 2028

Sabtu, 22 Februari 2025 - 10:00

Ethereum Berpeluang ke $3,000 Jika Level Ini Tertembus

Sabtu, 22 Februari 2025 - 09:00

Jennifer dan Rachel: Mahasiswa BINUS UNIVERSITY Raih Penghargaan di The World Universities Debating Championships 2025, Harumkan Nama Indonesia

Sabtu, 22 Februari 2025 - 01:06

Perjalanan Ramah Lingkungan dan Gaya Masa Depan di ASHTA District 8

Sabtu, 22 Februari 2025 - 00:00

Debut Pi Network (PI) di Crypto Exchange dan Potensi Setelahnya

Jumat, 21 Februari 2025 - 18:00

Sinyal Likuiditas Menguat, BTC Siap Tembus $111.000?

Berita Terbaru

Polda NTB Launching Desa Beleka menjadi Kampung Bebas Dari Narkoba (Istimewa)

Hukum

Kapolda Bina Beleka Menuju Desa Bebas dari Narkoba

Sabtu, 22 Feb 2025 - 12:26

Teknologi

Ethereum Berpeluang ke $3,000 Jika Level Ini Tertembus

Sabtu, 22 Feb 2025 - 10:00