KLAYD Tanam 815 Mangrove Dukung Pelestarian Lingkungan di Kawasan Hutan Mangrove Ambulu Kabupaten Cirebon - Koran Mandalika

KLAYD Tanam 815 Mangrove Dukung Pelestarian Lingkungan di Kawasan Hutan Mangrove Ambulu Kabupaten Cirebon

Jumat, 15 Maret 2024 - 10:58

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brand pakaian, KLAYD, turut berkontribusi dalam aksi penghijauan di pesisir Cirebon bersama LindungiHutan pada 2 Maret 2024.

Industri fashion di Indonesia semakin beragam dengan kehadirannya yang tidak mengedepankan kualitas tetapi juga memiliki komitmen yang kuat terhadap pelestarian lingkungan. 

KLAYD, salah satu brand fashion di Indonesia, senantiasa mengupayakan praktik keberlanjutan dalam setiap produksinya. Mulai dari pemilihan bahan baku hingga pengolahan limbah yang memperhatikan dampak bagi lingkungan. 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

KLAYD menanam 815 bibit mangrove di Cirebon.

Dalam upaya mewujudkan komitmen untuk keberlanjutan dan mengurangi dampak dari perubahan iklim, KLAYD menggandeng LindungiHutan, startup yang bergerak dalam bidang pelestarian lingkungan, berkolaborasi bersama dalam proyek “One KLAYD One Tree”. Setiap pembelian item KLAYD akan ditanamkan satu pohon mangrove dalam proyek tersebut.

Baca Juga :  XRP Hadapi Tekanan Jual: Apa yang Memicu Penurunan Harga?

Dalam proyek “One KLAYD One Tree” berhasil mengumpulkan dan menanam 815 mangrove di Kawasan Hutan Mangrove di Kabupaten Cirebon (2/3). Proses penanaman pun melibatkan mitra petani dari Kelompok Tani Hutan Maju Jaya Hutan Mangrove Caplok Barong.

Kawasan Hutan Mangrove Ambulu di Kecamatan Losari, Kabupaten Cirebon menyimpan potensi besar akan mangrove. Memiliki luasan mangrove 164,30 ha, mangrove di Desa Ambulu dapat dimanfaatkan untuk menjaga ekologi, menawarkan jasa lingkungan, dan manfaat turunan lainnya.

Di wilayah pesisir mangrove bermanfaat sebagai benteng alami pencegah abrasi, erosi, hingga tsunami. Keberadaan mangrove sebagai penyedia unsur hara, habitat makhluk hidup, penjaga kestabilan iklim mikro, dan penyerap emisi karbon.

Baca Juga :  Teknologi AI dan Blockchain Mengubah Lanskap Kewirausahaan Sosial di TBN Asia Conference 2024

Inisiasi penghijauan One KLAYD One Tree, berhasil menanam 815 bibit mangrove di kawasan Hutan Mangrove Ambulu.

Aksi ini tidak berhenti untuk memberikan dampak positif pada lingkungan saja, tetapi juga memberikan dampak kepada masyarakat lokal. KLAYD membantu perekonomian bagi masyarakat lokal yang terlibat sebagai penyedia bibit mangrove untuk penanaman. Proyek bersama LindungiHutan ini merupakan salah satu dari kegiatan peduli lingkungan dan sosial yang telah dilaksanakan KLAYD. 

LindungiHutan menyediakan jasa penanaman pohon untuk brand dan perusahaan secara mudah, transparan, dan berkelanjutan. Memiliki 50 lokasi penghijauan yang tersebar di Indonesia. Untuk berkerja sama, silakan hubungi https://lindungihutan.com/kontakkami.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

deGadai Perkenalkan Layanan Gadai Jam Tangan Mewah dengan Valuasi Tinggi dan Kompetitif
Harga Bitcoin Menguat Hari ini (22/11/24): Tembus Level USD $98.000
deGadai Perkenalkan Layanan Gadai Jam Tangan Mewah dengan Valuasi Tinggi dan Kompetitif
Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024
Mau Kripto Aman? Kenali Apa Itu Cold Wallet dan Pilihan Terbaik di Pasaran
Harga Emas Diprediksi Bullish, Konflik Rusia-Ukraina Jadi Pemicunya
Pembalut Malam, Tidur Nyenyak saat Menstruasi
Partisipasi VRITIMES Indonesia di Aspire Finnovation Summit 2024 Mendapat Sambutan Positif

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 12:52

deGadai Perkenalkan Layanan Gadai Jam Tangan Mewah dengan Valuasi Tinggi dan Kompetitif

Jumat, 22 November 2024 - 12:15

Harga Bitcoin Menguat Hari ini (22/11/24): Tembus Level USD $98.000

Jumat, 22 November 2024 - 11:29

deGadai Perkenalkan Layanan Gadai Jam Tangan Mewah dengan Valuasi Tinggi dan Kompetitif

Jumat, 22 November 2024 - 11:26

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Jumat, 22 November 2024 - 10:30

Mau Kripto Aman? Kenali Apa Itu Cold Wallet dan Pilihan Terbaik di Pasaran

Jumat, 22 November 2024 - 10:00

Pembalut Malam, Tidur Nyenyak saat Menstruasi

Jumat, 22 November 2024 - 09:49

Partisipasi VRITIMES Indonesia di Aspire Finnovation Summit 2024 Mendapat Sambutan Positif

Jumat, 22 November 2024 - 09:00

Mau Memecoin Murah? Ini Daftar Token di Bawah $1 yang Sedang Naik Daun!

Berita Terbaru

Teknologi

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Jumat, 22 Nov 2024 - 11:26