Koran Mandalika, Lombok Tengah – Sejumlah bule melawan warga lokal (warlok) balap lari di jalan sekitar Kuta Mandalika. Video balap lari tersebut viral di media sosial.
Wakapolres Lombok Tengah Kompol Mohammad Nasrullah mengaku pihaknya sudah mendapat informasi perihal balap lari antara bule dengan warlok di Mandalika.
“Kami sudah dapat informasi video balap lari yang viral di media sosial. Kami akan dalami,” kata Kompol Nasrullah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Kompol Nasrullah, ada indikasi taruhan dari balap lari yang dilakukan pada bulan puasa ini.
“Kalau ada unsur judi, kami akan dalami siapa dalangnya,” ujar Kompol Nasrullah.
Selain balap lari, pihaknya juga mengatensi balap liar, perang sarung, dan perang mercon yang kerap dilakukan pada malam hari.
Pihaknya mengimbau kepada orang tua agar menjaga anaknya apabila keluar malam hari.
“Kalau belum pulang pukul 22.00 WITA, silakan dicari,” ucap Kompol Nasrullah.
Adapun balap liar, pihaknya aktif patroli di jembatan Bendungan Batujai, Jembatan Biao, dan depan Kantor Bupati Lombok Tengah.
“Tempat itu kerap dijadikan lokasi balap liar. Kami tetap patroli selam bulan puasa ini,” ungkap Kompol Nasrullah. (wan)